HUT Persis Solo ke-99 Diisi dengan Melakukan Doa Bersama untuk Para Korban Tragedi Kanjuruhan

- 9 November 2022, 12:09 WIB
Acara HUT ke-99 Persis Solo dilakukan doa bersama untuk korban tragedi Kanjuruhan.
Acara HUT ke-99 Persis Solo dilakukan doa bersama untuk korban tragedi Kanjuruhan. /Persis Solo/

PR TASIKMALAYA - Klub Liga 1, Persis Solo menggelar acara tasyakuran tepat di Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 99.

Acara tersebut juga diisi dengan kegiatan bersholawat dan doa bersama untuk para korban Tragedi Kanjuruhan bersama Habib Ali Bin Alwi Assegaf.

Acara tersebut digelar di Lapangan Pamedan Pura Mangkunegara Surakarta, Jawa Tengah, pada Selasa, 8 November 2022 malam.

Diketahui, peristiwa berdarah di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada tanggal 1 Oktober lalu dan telah menelan ratusan korban jiwa hingga luka-luka.

Baca Juga: Tes IQ: Anda Jenius Jika Bisa Temukan Anga 843 di Teka-teki Visual Sulit Ini, Tunjukan Kejelian Matamu!

Selain itu, dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh para pemain Persis Solo putra maupun putri, tim pelatih dan manajemen.

Kemudian, juga turut dihadiri oleh ribuan pendukung Persis Solo dengan mengambil tema “Sambernyawa Bersholawat”.

Manajer Persis Solo, yakni Erwin Widianto mengatakan bahwa pihaknya menyampaikan berbelasungkawa kepada para korban Tragedi Kanjuruhan.

Selain itu, dalam acara tersebut, Erwin Widianto juga memperkenalkan pelatih anyar Laskar Sambernyawa, yakni Leonardo Medina berkebangsaan Paraguay yang sudah bergabung dengan Persis Solo.

Baca Juga: Minho SHINee Rilis Album Solo Bulan Depan!

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x