Ade Armando Dipolisikan Aremania, Gegara Pernyataan Ini

- 12 Oktober 2022, 10:53 WIB
Ade Armando dilaporkan Aremania terkait pernyataanya yang menyinggung Aremania.
Ade Armando dilaporkan Aremania terkait pernyataanya yang menyinggung Aremania. /Instagram/@adearmandoreal

PR TASIKMALAYA - Dosen Universitas Indonesia (UI)  Ade Armando dilaporkan ke polisi oleh Aremania terkait tragedi Kanjuruhan.

Ade Armando dilaporkan lantaran pernyataanya yang menyebut Aremania sok jagoan.

Pegiat sosial itu dilaporkan ke Kepolisian Resor Kota (Polresta) Malang Kota oleh salah satu koordinator Aremania.

Menurut Pengacara Tim koordinator Aremania, Azam Khan mengatakan, pelaporan tersebut didasarkan komentar Ade Armando yang telah menyinggung perasaan dan membuat kegaduhan kepada Aremania.

Baca Juga: Tips Kesehatan: Makan Jahe Bisa Menurunkan Berat Badan dan Mengatasi Gula Darah? Simak Penjelasannya!

"AA menyinggung perasaan dan membuat kegaduhan, karena dia menyebut Aremania maka klien kami yang merupakan salah satu koordinator Aremania melaporkan hal itu. Ini menyangkut ITE," ujar Azam.

Lanjut Azam dalam keterangannya, dalam unggahan video, Ade Armando telah mengatakan Aremania berperilaku seperti preman dan bersikap jagoan pada saat terjadi tragedi di Stadion Kanjuruhan.

Tak hanya itu Ade Armando juga tidak mengucapkan rasa duka atau memberikan empati kepada para Aremania.

Bahkan Ade dinilai memojokkan Aremania dalam tragedi Kanjuruhan.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x