Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs Madura United, Bajul Ijo Siap Tumbangkan Pemuncak Klasemen

- 14 Agustus 2022, 11:24 WIB
Berikut tersedia preview dan link live streaming Persebaya Surabaya vs Madura United di Liga 1 sore ini.*Instagram/@officialpersebaya
Berikut tersedia preview dan link live streaming Persebaya Surabaya vs Madura United di Liga 1 sore ini.*Instagram/@officialpersebaya /

PR TASIKMALAYA - Artikel ini akan menyajikan preview dan link live streaming Persebaya Surabaya vs Madura United di Liga 1.

Laga Persebaya Surabaya vs Madura United sendiri akan digelar sore ini, Minggu, 14 Agustus 2022 pukul 16.00 WIB.

Pertandingan Persebaya Surabaya vs Madura United di Liga 1 2022/2023 ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo.

Sebelum masuk ke link live sreaming, berikut preview pertandingan Persebaya Surabaya vs Madura United:

Baca Juga: Tes Psikologi: Cari Tahu Apakah Kamu Berjiwa Malas atau Petualang dari Gambar yang Dilihat di Sini

Dalam klasemen sementara Liga 1 2022/2023, Persebaya Surabaya berada di urutan ke 13 dengan raihan tiga poin dari tiga pertandingan.

Tim Bajul Ijo harus menelan kekalahan di laga perdana saat bertandang ke kandang Persikabo 1973 dengan skor 0-1.

Di laga kedua, Persebaya Surabaya berhasil mengamankan tiga poin usai menang 2-0 atas Persita Tangerang.

Lalu di laga terakhir, tim asal Jawa Timur harus kembali menelan kekalahan usai kalah tipis 0-1 dari Bhayangkara FC.

Baca Juga: Raffi Ahmad Ungkap Uang Bulanan Nagita Slavina, Atta Halilintar Jadi Bandingan: Aurel Aja Ratusan Juta!

Persebaya mengaku tidak takut dan gentar dalam menghadapi sang pemuncak klasemen di laga keempat sore nanti.

"Saya sampaikan kepada pemain untuk tetap waspada, tetapi tidak perlu memandang berlebihan Madura United. Pemain-pemain saya semuanya bagus dan punya kualitas untuk memenangkan pertandingan," ujar pelatih Aji Santoso.

Pelatih berlisensi AFC Pro tersebut menyebut jika Persebaya berada di atas angin, sebab bermain di kandang sendiri dengan kehadiran ribuan Bonek.

Ia berujar jika Madura United yang memiliki kondisi bagus, namun bukan berarti tidak bisa dikalahkan, sebab timnya telah melakukan persiapan.

Baca Juga: Tes Psikologi: Tak Dikira! Ternyata Panjang Leher Bisa Katakan Banyak Hal Tentang Kepribadian Anda Sebenarnya

"Saya sampaikan kepada pemain bahwa Madura United dalam kondisi bagus. Meski begitu, kondisi yang bagus bukan berarti tidak bisa dikalahkan. Jadi tidak perlu berlebihan, biasa-biasa saja memang Madura United," katanya tegas.

Sementara itu, Madura United sejauh ini berada di urutan pertama atau puncak klasemen sementara Liga 1 dengan raihan sembilan poin.

Madura United berhasil memenangkan tiga laga yang telah dilakoninya, bahkan di laga perdana berhasil menang telak 8-0 atas Barito Putera.

Lalu di laga kedua, Madura United berhasil menang di kandang Persib Bandung dengan skor 3-1, dan di laga ketiga menang tipis 1-0 atas Persik Kediri.

Baca Juga: Begini Reaksi Nagita Slavina Saat Raffi Ahmad Mau Bantu Marshanda Rp300 Juta, Irfan Hakim: Lu Nggak Curiga?

Madura United menolak lengser dari puncak klasemen menjelang menghadapi Persebaya Surabaya sore nanti.

"Kami sudah persiapan dengan baik di dalam latihan. Kami tahu lawan kami, maka kami akan berusaha keras untuk bisa dapat hasil maksimal untuk tetap bisa bersaing di papan atas klasemen," kata pelatih Fabio Lefundes.

Pelatih asal Brazil tersebut mengaku jika dirinya tidak merasa khawatir dengan hasil pertemuan tim musim lalu, dimana Persebaya berhasil menang dua kali.

Saksikan pertandingan Persebaya Surabaya vs Madura United melalui link live streaming KLIK DI SINI.***

Disclaimer: Link tersebut hanya informasi bagi para penonton. Jadwal siaran dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan, sesuai kebijakan pihak siaran.

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah