Singapore Open 2022: Anthony Sinisuka Ginting Raih Gelar Pertama dalam 2 Tahun, Indonesia Juara Umum!

- 17 Juli 2022, 18:05 WIB
Tunggal putra Anthony Snisuka Ginting raih gelar di Singapore Open 2022, Indonesia juara umum.
Tunggal putra Anthony Snisuka Ginting raih gelar di Singapore Open 2022, Indonesia juara umum. /PBSI

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Temukan Katak, Kura-kura, dan Ular dalam 15 Detik? Asah Otak dan Mata Anda

Namun, setelah kedudukan 11-6, kuda hitam dari jepang ini memberikan perlawanan yang sengit. Ia mampu mengembalikan serangan Ginting ke arah yang tak terjangkau.

Kedudukan sama di poin 17-17. Ginting tertikung di poin kritis. Hal ini membuat Naraoka menjadi di atas angin sampai tak sengaja menyangkutkan bola ke net di angka 20-19 atas Ginting.

Deuce pun terjadi. Satu poin pun berharga karena bisa menentukan siapa yang akan memenangkan gim pembuka ini.

Ginting akhirnya mampu merebut gim ini dari Naraoka yang tampak kembali tertekan. Wakil Jepang itu melambungkan bola ke luar lapangan hingga membuat Ginting unggul 23-21.

Baca Juga: BTS Bekerjasama dengan Disney Plus untuk Luncurkan Film Dokumenter Terbarunya

Di gim kedua, pertandingan semakin ketat. Jarak poin keduanya tak pernah jauh sampai poin 16-12.

Beruntung, Ginting kembali lebih siap secara mental hingga mampu merebut tiga poin krusial secara beruntun.

Naraoka berusaha menyusul. Sayang hal itu sudah telat. Ginting menyelesaikan pertandingan ini dalam skor 21-17 di gim kedua.

Sebelum ini, Indonesia sudah mengantongi du gelar melalui sektor ganda putra dan ganda putri.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah