Imbas Meninggalnya 2 Bobotoh, Laga Persib vs Bhayangkara FC di Piala Presiden 2022 Digelar Tanpa Penonton

- 20 Juni 2022, 13:13 WIB
Laga Persib vs Bhayangkara FC di Piala Presiden 2022 bakal digelar di tempat lain usai insiden yang menyebabkan meninggalnya 2 bobotoh.
Laga Persib vs Bhayangkara FC di Piala Presiden 2022 bakal digelar di tempat lain usai insiden yang menyebabkan meninggalnya 2 bobotoh. /Twitter.com/@persib

PR TASIKMALAYA - Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Piala Presiden 2022 akhirnya berpindah tempat.

Rencananya, pertandingan Persib vs Bhayangkara FC di Piala Presiden 2022 akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat.

Sebelumnya, pertandingan Persib vs Bhayangkara FC digelar di Stadion GBLA.

Menyusul insiden minggu kemarin yang memakan 2 korban dari bobotoh Persib, panitia akhirnya memindahkan tempat pertandingan.

Baca Juga: Panpel Persib Terancam Sanksi Akibat Insiden Meninggalnya 2 Bobotoh, Eko Maung: Ini Ada Pasalnya

Informasi ini dikonfirmasi lewat akun resmi klub Persib Bandung.

Selain pindah tempat, pertandingan itu tidak akan ada penjualan tiket dan penonton.

"Tanpa penonton," cuit Persib pada 20 Juni 2022, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @persib.

Pertandingan tanpa penonton itu mempertimbangkan aspek keamanan setelah insiden yang terjadi di Stadion GBLA.

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah