Terobosan Baru Liga 1 2020, Wasit Bakal Dibekali Alat Komunikasi dan Dilindungi Asuransi

- 27 Februari 2020, 10:02 WIB
Acara launching Shopee Liga 1 2020
Acara launching Shopee Liga 1 2020 //PT LIGA INDONESIA BARU

PIKIRAN RAKYAT - Pertandingan Liga 1 2020 akan berlangsung dalam beberapa hari mendatang.

Untuk mendukung jalannya pertandingan, PSSI menghadirkan perlengkapan tambahan untuk perangkat pertandingan.

Ini dilakukan PSSI untuk memperbarui kelincahan para wasit dan asistennya dalam mengambil keputusan.

Dikutip Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com dari situs PSSI, federasi dan penyelenggara liga menghadirkan perlengkapan tambahan yang meliputi alat komunikasi, vanishing spray, dan asuransi.

Baca Juga: Lokasi Pengganti Masih Berupa Kolam dan Sawah, Pemindahan Pasar Singaparna Mustahil Sesuai Target

Di sisi lain, sumber daya manusia pun diperbagus dengan penyeleksian wasit dan asisten wasit, serta referee assesor course.

Alat komunikasi akan menghubungkan wasit dengan perangkat pertandingan lainnya, seperti asisten wasit satu, asisten wasit dua, dan fourth official.

Ini pula akan membuat pemberian sanksi kepada pemain lebih efisien dengan koordinasi yang mudah dan dapat saling mengingatkan antar perangkat pertandingan.

Baca Juga: Dari Jaringan Listrik hingga Transportasi Publik, Investasi Pembangunan Ibu Kota Baru Dibuka untuk Umum

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x