Legenda Brasil Menilai Neymar Lebih Unggul dari Messi dan Ronaldo, Cafu: Secara Teknis Lebih Baik

- 15 November 2021, 09:55 WIB
Legenda Brasil, Cafu mengatakan bahwa Neymar secara teknis lebih baik dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Legenda Brasil, Cafu mengatakan bahwa Neymar secara teknis lebih baik dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. /Instagram/@neymarjr

PR TASIKMALAYA - Marcos Evangelista de Moraes atau akrab disapa sebagai Cafu adalah seorang mantan pemain sepak bola Brasil.

Cafu bermain terakhir kali untuk klub AC Milan pada tahun 2003.

Cafu bependapat bahwa Neymar sang superstar asal negaranya itu berada diatas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Hari Ini, 15 November 2021: Leo Haru Bertahan Ditengah Kesulitan, Virgo Apakah Bahagia?

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tidak diragukan lagi, 2 pesepakbola terhebat dari generasi ini. Tetapi legenda Brasil Cafu merasa bahwa Neymar secara teknis lebih berbakat daripada duo legendaris tersebut.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Sportskeeda, berbicara di acara Marca Sports Weekend di Seville, Cafu mengatakan jika secara teknis Neymar lebih baik.

“Neymar secara teknis lebih baik dari Messi, lebih baik dari Cristiano Ronaldo, tetapi dia harus memikul tanggung jawab seorang pemimpin," ucap Cafu.

Baca Juga: Irish Bella Ternyata Lakukan Hal Ini hingga Berat Badannya Turun 10 Kg

"Seseorang harus mendedikasikan diri 100 persen untuk sepak bola. Saya tidak lebih baik dari Neymar, tapi saya lebih baik dari bek kanan lainnya karena saya mendedikasikan diri untuk itu. Dia (Neymar) harus menjadi kapten," sambungnya.

Salah satu pemain muda yang terampil, Neymar memiliki karir yang cemerlang.

Namun, banyak ahli dan pakar merasa bahwa bintang PSG belum mencapai ketinggian Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Senin, 15 November 2021: RCTI, GTV, MNC TV, Indosiar, Ada Acara Takeshi's Castle Indonesia

Sekarang berusia 29 tahun, Neymar kehabisan waktu untuk memenangkan penghargaan Ballon d'Or. Setelah pertama kali muncul di Santos, Neymar menjadi salah satu pemain terbaik di dunia selama bermain di Barcelona.

Pada tahun 2017, pemain Brasil itu pindah dari  Barcelona dan bergabung dengan PSG dengan biaya transfer rekor dunia sebesar 222 juta Euro atau setara Rp 3,7 Triliun.

Neymar telah menjadi salah satu penyerang terbaik dunia sejak pindah ke ibu kota Prancis.

Baca Juga: Teuku Ryan Bagikan Momen Pernikahan dengan Ria Ricis, Komentar Zikri Daulay Jadi Sorotan

Namun, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sama-sama tak kenal lelah dan bisa dibilang menjadi pemain yang lebih baik daripada pemain Brasil itu dalam beberapa tahun terakhir.

Neymar telah dibandingkan dengan orang-orang seperti Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo sejak tahap awal karirnya.

Bahkan, striker legendaris Ronaldo Nazario menyamakan superstar PSG itu dengan Lionel Messi.

Baca Juga: Teuku Ryan Bagikan Momen Pernikahan dengan Ria Ricis, Komentar Zikri Daulay Jadi Sorotan

Dalam wawancara sebelumnya yang dikutip oleh The Telegraph pada 2012, dia mengatakan Neymar merupakan seorang talenta yang hebat.

"Neymar adalah talenta hebat, yang terbaik yang kami miliki di Brasil. Dia sangat mirip dengan Lionel Messi," ujar Ronaldo Nazario

Superstar Brasil Zico juga membandingkan Neymar dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Baca Juga: Manchester United Berharap Cristiano Ronaldo Dapat Meyakinkan Zinedine Zidane untuk menggantikan Solskjaer

"Saya melihat Neymar seperti Cristiano Ronaldo atau Messi, tipe yang muncul dan membuat sesuatu terjadi," ucap Zico.

Neymar adalah salah satu dari sedikit pemain yang mampu bermain di level luar biasa seperti Messi dan Ronaldo.

Dengan Piala Dunia yang akan datang tahun depan, penggemar Brasil di seluruh dunia akan berharap Neymar membuka potensi penuhnya dan mencapai level duo legendaris.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah