Gelar Training Match Lawan Tim Porda, Persib Cetak Kemenangan 3-0

- 20 Maret 2021, 17:02 WIB
Ferdinand Sinaga (kiri) seusai mencetak gol pertama untuk Persib dalam pertandingan training match melawan tim Porda Kota Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).*
Ferdinand Sinaga (kiri) seusai mencetak gol pertama untuk Persib dalam pertandingan training match melawan tim Porda Kota Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).* /PERSIB.co.id/Barly Isham

Kans dari bola mati membuahkan peluang untuk Kakang Rudianto menyundul bola yang masih menyamping.

Sodoran dari Erwin kepada Ezra diakhiri dengan sepakan mendatar kaki kiri pemain berdarah Belanda, tapi lagi-lagi bola masih enggan bersarang di gawang tim Porda Kota Bandung.

Baca Juga: Menkopolhukam Mahfud MD: Masalah UU ITE Sudah Menjadi Perhatian Presiden Jokowi

Menit ke-34, Ferdinand nyaris membawa Persib unggul andai sundulannya tidak ditepis dengan cemerlang oleh Rio Oliver Kahn.

Empat menit berselang, Ferdinand akhirnya memecah kebuntuan setelah sundulannya menyambut umpan silang Ardi Maulana berhasil dikonversi jadi gol.

Menit ke-41, Bayu M. Fiqri lepaskan tembakan placing dari jarak jauh. Rio yang tak menduga tembakan itu pun tak kuasa menghentikan bola untuk kembali bersarang di gawang tim Porda.

Baca Juga: Pertanyakan Anggaran Rp217 Miliar untuk Program Rumah DP RP0, Muannas Alaidid: DPRD Kongkalikong

Babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Persib. Babak kedua sempat tertunda akibat hujan yang lebat.

Saat babak kedua digelar, Persib melakukan pergantian dengan memasukkan Indra Mustafa dan M. Syafril Lestaluhu menggantikan Kakang Rudianto dan Ezra Walian.

Menit ke-60, peluang emas didapat Ferdinand. Ia mendapat bola pantulan dari Mario Jardel di dalam kotak penalti tapi sontekannya masih melebar ke sisi kanan gawang Porda.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah