Hadapi Hungaria di Euro 2024, Skotlandia Akui Kualitas Musuh

23 Juni 2024, 21:20 WIB
Poster laga Skotlandia vs Hungaria di Euro 2024. /Vision Plus

PR TASIKMALAYA - Selain Swiss melawan Jerman, Laga terakhir Grup A Euro 2024 akan mempertemukan Skotlandia dan Hungaria pada 24 Juni 2024 pukul 02.00 WIB di Mercedes-Benz Arena.

Pelatih Skotlandia Steve Clarke mengharapkan anak asuhnya banyak belajar dari Euro 2020 lalu agar kesempatan lolos ke fase gugur terbuka lebar.

Maka dari itu, Pasukan Tartan julukan Timnas Skotlandia harus menang melawan Hungaria dan maju ke babak 16 besar Euro 2024.

"Kami pikir mungkin akan ada gunanya mendapatkan sesuatu dari pertandingan terakhir grup. Kami pernah mengalami situasi ini sebelumnya (dalam EURO 2020), jadi kami berharap kami telah mempelajari sesuatu," kata Clarke pada 23 Juni waktu setempat.

Baca Juga: Gak Jadi ke MU dan Liga Inggris, Michael Olise Pilih Bayern Munich

Sebagaimana dilansir dari ANTARA, pelatih Skotlandia tersebut mengungkapkan bahwa Hungaria adalah tim bagus yang bermain secara terorganisir.

"Hungaria adalah tim yang bagus, terorganisir, dan mereka memiliki pelatih yang bagus. Mereka tim yang bagus baik tanpa bola maupun dengan bola: mereka memiliki pemain berkualitas," ucap Clarke.

Bagi Clarke, melawan Hungaria bukan perkara mudah sebab Nemzeti Tizenegy juga membutuhkan kemenangan agar bisa lolos ke babak 16 besar.

"Kami memperkirakan pertandingan berjalan sulit, dan saya yakin mereka juga memperkirakan pertandingan yang sulit," tambahnya.

Baca Juga: MU Ngebet Datangkan Bek Tengah, Cari Alternatif Branthwaite

Untuk diketahui, Skotlandia saat ini berada di posisi ketiga Grup A dengan satu poin dan Hungaria ada di posisi juru kunci dengan nol poin. Posisi tiga terbaik akan diperebutkan serta menjadi tiket terakhir menuju babak 16 besar. 

Duel antara Skotlandia vs Hungaria dalam pertandingan terakhir fase grup Euro 2024, bisa disaksikan secara langsung DISINI.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler