Daftar Atlet Bulutangkis Indonesia yang Berpotensi Lolos ke WTF 2023 di Peringkat Sementara Top 16

11 September 2023, 16:42 WIB
Foto atlet Bulutangkis sektor tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung / PBSI

PR TASIKMALAYA - Simak daftar nama atlet Bulutangkis Indonesia yang berpotensi lolos ke World Tour Finals (WTF) 2023, Hangzhou, China dalam peringkat sementara top 16 dari setiap sektor Bulutangkis sepanjang tahun 2023.

Dalam hal ini, penghitungan sementara untuk peringkat menuju WTF 2023 ini berdasarkan pertandingan yang telah selesai digelar di ajang China Open 2023 dan Indonesia Masters 2023.

Adapun jadwal dari WTF 2023 akan dilaksanakan pada akhir tahun, yakni 13 sampai dengan 17 Desember 2023 mendatang.

Sebelum melampirkan daftar peringkat sementara top 16 atlet Bulutangkis menuju WTF 2023, berikut akan dibahas mengenai regulasi perhitungan klasemen dalam format ini.

Baca Juga: Spoiler My Lovely Liar Episode 13: Simak Juga Jadwal, Jam Tayang, dan Link Nonton Sub Indonya
  1. Peringkat pada WTF 2023 berbeda dengan peringkat di Badminton World Federation (BWF). Artinya, peringkat ini hanya akan menentukan siapa saja yang lolos untuk berlaga di WTF 2023 mendatang.

  2. Penghitungan poin di papan klasemen WTF 2023 adalah dengan melakukan akumulasi berdasarkan pertandingan yang diikuti pemain sejak awal tahun 2023 di level Super 100 hingga Super 1000, dengan batas maksimal 14 turnamen. Jadi poin untuk turnamen kecil, multi event, dan major event seperti BWC, TUC, dan SUC tidak akan dihitung.

  3. Pada kompetisi WTF 2023, setiap sektor yang dipertandingkan hanya akan diikuti oleh total 8 pemain atau pasangan.

  4. Setiap negara hanya berhak mengirimkan paling banyak 2 perwakilan di masing-masing sektor pada ajang WTF 2023 mendatang.

  5. Pemenang Kejuaraan Dunia (BWC) akan otomatis lolos ke WTF 2023 dengan syarat di top 20 peringkat dunia BWF.

Baca Juga: Masih Dibuka! Ajukan Pinjaman KUR BRI 2023 Sekarang Juga, Download Formulir Pengajuan Di SINI

Berikut daftar atlet Bulutangkis Indonesia yang masuk top 16 peringkat sementara WTF 2023 dan berpotensi lolos untuk melaju ke WTF 2023 di Hangzhou, China dari berbagai Sektor. 

Terdapat 4 kategori di dalamnya, yakni Qualified (lolos), Currently Qualify (hampir lolos), Can Still Qualify (masih dapat lolos), dan Cannot Qualify (tidak lolos).

Tunggal putra

Melansir akun Instagram @badmintalk_com, pada peringkat sementara WTF 2023 sektor tunggal putra hanya terdapat dua nama atlet Indonesia di dalamnya, yakni Anthony Sinisuka Ginting yang telah menjalankan 10 turnamen tahun ini dengan 60.000 poin berada di posisi 10.

Baca Juga: Ikut Kurangi Polusi Udara, Mobil Patroli Polri Diganti ke Jenis Listrik

Sedangkan satu nama lainnya adalah Jonatan Christie yang telah menjalankan 10 turnamen sejauh ini dengan 58.910 poin berhasil menduduki posisi 13. Keduanya sama-sama masuk dalam top 16 peringkat sementara WTF 2023 dan memiliki potensi yang sama, yakni masuk pada kategori Can Still Qualify.

Tunggal putri

Pada sektor tunggal putri, Indonesia hanya memiliki satu nama atlet yang berpotensi lolos ke WTF 2023, dia adalah Gregoria Mariska Tunjung. 

Dirinya telah menjalankan 12 turnamen sepanjang tahun ini, dengan raihan 62080 poin. Gregoria menempati posisi 9 dengan kategori Currently Qualify.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Penukaran Tiket Kualifikasi Piala Asia U-23: Cara Penukaran Tiket Indonesia vs Turkmenistan

Ganda Putra

Sektor ganda putra menjadi yang paling banyak mengirimkan nama-nama atlet Indonesia dengan potensi lolos ke WTF 2023 mendatang. Mereka adalah pasangan Fajar-Rian, Leo-Daniel, Bagas-Fikri, Pramudya-Yeremia, dan Hendra-Ahsan.

Fajar-Rian menempati posisi 4 dengan 12 turnamen dan 75.610 poin (Currently Qualify). Disusul Leo-Daniel di posisi 6 dengan 14 turnamen dan 67.930 poin (Currently Qualify). Serta Bagas-Fikri yang juga berada di top 10, yakni posisi 7 dengan 66.470 poin dari 14 turnamen (Can Still Qualify).

Sedangkan pasangan Yeremia-Pramudya menempati posisi 12 dengan raihan 55.110 poin dari 14 turnamen yang dijalankan (Can Still Qualify). Sementara Hendra-Ahsan menempati urutan ke-14 dari 11 turnamen dengan raihan 54.910 poin (Can Still Qualify).

Baca Juga: Pegadaian Liga 2: Melawan Persiraja Banda Aceh, PSPS Riau Tampil Secara All Out

Ganda putri

Pada sektor ganda putri, hanya ada 2 pasangan atlet Indonesia yang masuk dalam top 16 peringkat sementara WTF 2023. Mereka adalah Apriyani-Fadia dan Ana-Tiwi.

Apriyani-Fadia menempati posisi 12 dengan raihan 57.360 poin dari 11 turnamen sepanjang 2023 (Can Still Qualify). Sedangkan Ana-Tiwi menempati urutan ke-16 dengan kategori Can Still Qualify melalui raihan 51.280 poin dari 14 turnamen yang dilakoni.

Ganda campuran

Sama halnya dengan beberapa sektor lain, ganda campuran Indonesia juga hanya menampilkan dua pasangan atlet dalam top 16 peringkat sementara WTF 2023.

Di peringkat 14 ada Rehan-Lisa dengan raihan 53.460 poin dari 14 turnamen dan masuk pada kategori Can Still Qualify. Sedangkan pasangan atlet lainnya adalah Dejan-Gloria yang menempati posisi 15 dengan kategori Can Still Qualify melalui 53.320 poin dari 14 turnamen.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Instagram @badmintalk_com

Tags

Terkini

Terpopuler