Prediksi Bournemouth vs Brentford di Liga Inggris. 1 Oktober 2022! Dilengkapi Line Up dan H2H

30 September 2022, 21:31 WIB
Simak prediksi Bournemouth vs Brentford di Liga Inggris, pada 1 Oktober 2022 dengan dilengkapi line up dan H2H. /Pixabay/jarmoluk

PR TASIKMALAYA - Akhir pekan ini, Liga Inggris kembali berlanjut dengan laga Bournemouth vs Brentford.

Baik Bournemouth maupun Brentford, mereka sama-sama ingin kembali ke jalur kemenangan di Liga Inggris.

Vitality Stadium markas The Cherries akan jadi saksi duel Bournemouth vs Brentford besok.

Setelah dipecatnya Scott Parker dari kursi kepelatihan, penampilan Bournemouth masih jauh dari stabil.

Baca Juga: Link Streaming BRI Liga 1 Bali United vs Persikabo 1973 pada 30 September 2022

Caretaker The Cherries, Gary O'Neil menjadi juru taktik sementara untuk menukangi tim.

Comeback atas Nottingham Forest dan hasil imbang melawan Newcastle menjadi titik balik Bournemouth.

Kini mereka berada di peringkat ke-12 sementara Liga Inggris dan hanya berjarak empat poin dari zona degradasi.

Tuan rumah gagal mencetak gol dalam dua pertandingan kandang terakhir sejak kemenangan pasca partai melawan Aston Villa d di Vitality Stadium.

Baca Juga: Suka SNSD? Inilah 8 Deretan Drama Korea yang Dibintangi Member Girls Generation!

Pemain baru The Cherries Joe Rothwell yang didatangkan musim panas lalu masih belum bisa bermain karena cedera paha yang dideritanya.

Kapten Lloyd Kelly, Ben Pearson dan Ryan Fredericks masih absen karena cedera ringan dan masih diragukan tampil.

Eks striker Chelsea, Dominic Solanke masih menjadi tumpuan Oneil di lini depan.

Sementara The Bees, masih duduk di peringkat ke-9 dengan raihan sembilan poin.

Baca Juga: Siap-Siap! Hani EXID Akan Bintangi Drama Terbaru Bertajuk 'Fantasy Spot'!

Hasil itu mereka dapatkan dari 2 kali kemenangan, 3 kali seri dan 2 kali kalah.

Brentford tampil impresif dengan mencetak 15 gol dan kemasukan 12 kali.

Memang, clean sheet di laga tandang sulit didapat bagi The Bees, yang kebobolan di masing-masing dari 19 pertandingan tandang terakhir mereka di liga.

Namun, mereka telah memenangkan empat dari lima pertemuan terakhir mereka dengan Bournemouth termasuk kemenangan tandang 1-0 pada April 2021 lalu.

Baca Juga: Malam Ini! Link Streaming Lebanon vs Indonesia di Piala AFC Futsal 2022

Untuk laga nanti, Christian Norgaard dan juga Ethan Pinnock masih harus absen karena cedera Achilles dan lutut.

Keane Lewis-Potter masih diragukan tampil setelah menderita cedera pasca membela Inggris U-21.

Skuat asuhan Thomas Frank diprediksi akan menggunakan formasi 4-3-3 dan mengandalkan Kristoffer Ajjer serta trio lini depan Yoane WIssa, Ivan Toney dan Bryan Mbeumo.

Frank Onyeka, Shandon Baptiste dan Mikkel Damsgaard semuanya akan berusaha keras untuk memulai di lini tengah, tetapi Josh Dasilva, Vitaly Janelt dan Mathias Jensen adalah trio yang paling mungkin bermain di tengah lapangan.

Baca Juga: Inilah 4 Alasan Mengapa Suami Introvert Bisa Jadi Sosok Terbaik!

SportsMole memprediksi laga ini akan dimenangkan tuan rumah dengan skor tipis 3-2.

Pertandingan terbuka mungkin akan terjadi di Vitality Stadium.

The Cherries berusaha untuk meraih kemenangan dan Ivan Toney masih akan diandalkan The Bees untuk menjebol gawang tuan rumah.

Baca Juga: Buntut Dugaan KDRT ke Lesti Kejora, Rizky Billar Terancam Dihukum 15 Tahun Penjara?

Bournemouth

Neto; Smith, Mepham, Senesi, Zemura; Cook, Lerma; Tavernier; Billing, Christie; Solanke

Brentford

Raya; Hickey, Jansson, Mee, Henry; Jensen, Janelt, Dasilva; Mbeumo, Toney, Wissa.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Sportmole

Tags

Terkini

Terpopuler