Prediksi Italia vs Jerman pada 5 Juni 2022 di UEFA Nations League

3 Juni 2022, 18:00 WIB
Berikut prediksi Italia kontra Jerman yang menjadi salah satu laga di grup C UEFA Nations League dan digelar 5 Juni 2022. /Kolase Foto REUTERS/Jennifer Lorenzini/Alexander Hassenstein

PR TASIKMALAYA - Laga seru antara Italia vs Jerman akan tersaji tak lama lagi.

Italia vs Jerman akan menjadi laga kedua di grup C setelah Hungaria vs Inggris.

Bentrokan Italia vs Jerman akan tersaji pada 5 Juni 2022 pukul 1.45 WIB.

Ketahui berbagai fakta dan prediksi menarik Italia vs Jerman.

Baca Juga: Prediksi Hungaria vs Inggris di UEFA Nations League pada 4 Juni 2022

Gli Azzurri baru saja pulang dengan tangan hampa setelah gagal mendapatkan trofi Finalissima.

Argentina menjadi penyebab utama karena mereka berhasil membobol tiga kali gawang Gianluigi Donnarumma.

Sementara Der Panzer masih harus mencari performa terbaik setelah sebelumnya ditahan Belanda pada Maret lalu.

Baca Juga: Promosi Yet To Come, BTS Bakal Tampil di Program Musik Populer Korea, Ini Jadwalnya

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Sportsmole, Italia kehilangan banyak pemain inti di Finalissima.

Hal itu juga menghantui Gli Azzurri pada laga ini.

Tercatat Roberto Mancini tak bisa membawa Ciro Immobile, Federico Chiesa, Domenico Berardi, Marco Verratti, dan Nicolo Zaniolo yang cedera jangka panjang.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Lihat Wanita, Burung Hantu atau Dasar Sungai? Ungkaplah Nasib Karier Anda

Tentunya fakta tersebut membuat Gli Azzurri terlihat pincang.

Sementara Der Panzer tidak melibatkan Marc-Andre ter Stegen dan Julian Draxler dalam skuad terbarunya.

Sebagai gantinya, Hansi Flick membawa talenta muda untuk laga ini.

Baca Juga: 4 Tips Mempersiapkan Mental untuk Introvert saat Kencan Pertama, Pakai Pakaian yang Cocok agar Percaya Diri

Nico Schlotterbeck, Jamal Musiala, dan Karim Adeyemi merupakan nama pemain muda yang masuk.

Prediksi Line Up

Italia: Donnarumma; Di Lorenzo, Bonucci, Bastoni, Biraghi; Barella, Verratti, Tonali; Bernardeschi, Belotti, Insigne.

Jerman: Neuer; Kehrer, Rudiger, Schlotterbeck, Raum; Kimmich, Musiala; Gnabry, Muller, Sane; Werner.

Baca Juga: Shooting Stars Episode 13: Spoiler, Jam Tayang, Link Nonton Sub Indo

Prediksi Skor

Italia 0-1 Jerman.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportsmole

Tags

Terkini

Terpopuler