Update Badminton Olimpiade Tokyo 2020: Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Duduki Puncak Klasemen!

26 Juli 2021, 12:46 WIB
Pasangan ganda putra Kevin Sanjaya/Marcus Gideon menduduki puncak klasemen Grup A setelah mengalahkan pasangan ganda putra India. /Instagram.com @kevin_sanjaya

PR TASIKMALAYA- Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kembali memenangkan laga grup A badminton Olimpiade Tokyo 2020 yang digelar pada Senin, 26 Juli 2021.

Kali ini, pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon telah mengalahkan wakil India pasangan ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Berlaga di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo Jepang, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon mengalahkan secara langsung wakil India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dalam waktu 32 menit saja.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Ungkap Risiko Penyakit Lewat Bulan Kelahiran, September hingga November Paling Bahaya!

Dalam pertandingan badminton kali ini, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon sempat mendapat perlawanan sengit di game kedua.

Namun, dengan perbedaan 6 poin yang diraih pasangan India, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon lantas mengejar ketertinggalan dengan membalikkan posisi yang berakhir dengan kemenangan.

Adapun, perolehan poin pada pertandingan pertama Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil memenangkan permainan dengan skor 21-13.

Baca Juga: Kenal Alfath Fathier Selama 4 Bulan, Nadia Christina: Sebelumnya Belum Pernah Sesingkat ini Berhubungan

Sedangkan di game kedua, pasangan yang lebih dikenal dengan julukan The Minions tersebut memenangkan pertandingan dengan perolehan skor 21-12.

Dengan kemenangan yang telah diraih dalam pertandingan kali ini, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon resmi lolos dari babak penyisihan Grup dan menduduki puncak klasemen untuk maju ke babak 16 besar di cabang olah raga badminton.

Sebagai informasi tambahan, pemain badminton asal India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty diketahui telah bertemu dengan pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon di turnamen BWF World Tour sebanyak delapan kali.

Baca Juga: Banyak Pasien Tolak Swab karena Takut Dikucilkan, dr. Tirta Sentil Tukang Sebar Hoaks Covid-19

Namun dari sekian banyak pertandingan dan pertemuan yang telah dilakoni, pasangan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty belum pernah sekalipun menang saat melawan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Sehingga, kemenangan kali ini kembali membuktikan bahwa The Minions memiliki catatan unbeaten alias tak terkalahkan ketika melawan pasangan ganda putra India tersebut.***

Editor: Ega Fausta

Tags

Terkini

Terpopuler