Layani Penumpang Saat Idul Adha, KCIC Sediakan 28.848 Kursi

- 14 Juni 2024, 18:33 WIB
Whoosh.
Whoosh. /Dok. Humas KCIC/

PR TASIKMALAYA - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) dipastikan menyediakan sebanyak 28.848 kursi saat mengoperasikan 48 perjalanan kereta cepat Whoosh pulang pergi.

Menurut GM Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, jumlah penumpang Whoosh pada Idul Adha 1445 Hijriah akan mencapai 18 ribu penumpang perhari atau meningkat sekitar 20 persen.

Dengan adanya kenaikan pada kereta cepat Whoosh, Eva melihat animo masyarakat semakin baik dengan transportasi tersebut.

"Animo masyarakat untuk menggunakan Whoosh semakin hari semakin baik. Hal ini tercermin dari terus meningkatnya rata-rata jumlah penumpang Whoosh per harinya," kata Eva pada 14 Juni 2024, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara. 

Baca Juga: Pasca Juara, Persib Bandung Pastikan Tak Akan Merombak Skuad Secara Total

Sejak hari ini, Eva mengungkapkan bahwa penumpang kereta cepat Whoosh mengalami peningkatan sejak hari ini dan kereta untuk jadwal keberangkatan sore hingga kereta terakhir pukul 20.30 WIB sekitar 75 sampai 85 persen.

“Peningkatan penumpang juga mulai terlihat untuk keberangkatan Sabtu, 15 Juni 2024 dari Stasiun Halim. Mulai jadwal keberangkatan pukul 06.40 hingga 15.35 WIB rata-rata okupansi di setiap perjalanan mencapai 70 sampai dengan 90 persen,” kata Eva. 

Demi kenyamanan penumpang saat menggunakan kereta cepat Whoosh pada Idul Adha 1445 H, Eva menyebut akan menambah jumlah petugas di setiap stasiun KCIC.

“Secara total terdapat hingga 45 petugas layanan di setiap stasiun. Selain itu untuk memastikan keamanan di stasiun dan jalur trase, KCIC juga menempatkan hingga 550 petugas pengamanan per hari,” kata dia.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah