Ahmad Muzani: Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

- 26 November 2023, 06:16 WIB
Pasangan Capres Cawapres Prabowo - Gibran.*
Pasangan Capres Cawapres Prabowo - Gibran.* /Foto: Fanpage/Prabowo Subianto/

PR TASIKMALAYA - Jelang masa kampanye Pemilu 2024, pasangan calon presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sedang mempersiapkan diri sebelum tahapan itu tiba.

Tentu pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming, mulai mencari suara dari beberapa wilayah di Indonesia dengan harapan menang di Pemilu 2024.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani, berharap Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming mendapatkan suara di Sulawesi Utara pada kontestasi Pemilu 2024.

Apalagi, Muzani mengatakan kehadiran Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming menjadi angin segar dan disambut meriah oleh warga disana.

Melansir dari ANTARA, Muzani berharap jika pasangan Prabowo Subianto dan Gibran menang satu putaran di Sulawesi Utara dalam Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Akui Optimis dengan Nomor Urut 2

"Harapannya, agar perolehan suara Prabowo-Gibran kami tekadkan bisa menang satu putaran di Sulsel ini. Berarti harus 50 persen lebih satu," kata Muzani.

Muzani ingatkan kepada para Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan relawan, agar tidak terlena dengan hasil survei yang diumumkan dari berbagai lembaga melalui media.

"Berbagai macam hasil lembaga survei memang sudah merilis Prabowo-Gibran terus meningkat dan kepercayaan masyarakat kepada Prabowo-Gibran semakin tinggi," katanya.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah