Disinggung Perhargaan untuk Abdul Gafur Jelang Haornas, Seskemenpora Beri Tanggapan

- 5 September 2020, 15:09 WIB
POTRET Abdul Gafur.*
POTRET Abdul Gafur.* //ANTARA

PR TASIKMALAYA - Sekretaris Menpora Gatot S. Dewa Broto mengaku kehilangan sosok mantan Menpora, Abdul Gafur.

Mantan Menteri Pemuda dan Olaharga era Presiden Soeharto tersebut meninggal dunia pada Jumat, 4 September 202o.

"Secara kelembagaan memang kami merasa kehilangan, kelembagaan maupun pribadi ya. Karena beliau itu kan sebagai mantan Menpora," jelas Gatot.

Baca Juga: Gideon Tengker Ngamuk, Minta Nagita Slavina Ganti Nama Bapak

Dikutip dari RRI, Abdul Gafur berperan dalam menyelanggarakan Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang jatuh setiap tanggal 9 September.

Abdul Gafur menjadi sosok yang berdedikasi pada kemajuan olahraga di tanah air, bahkan Haornas pun masih dirakayan hingga kini.

Ketika disinggung soal penghargaan bagi Abdul Gafur jelang perayaan Haornas 2020, Seskemenpora masih belum bisa memberikan jawaban pasti.

Baca Juga: Usai Jalani Uji Vaksin Covid-19, Ridwan Kamil Akui Kerap Mengantuk

"Kami belum tahu. Tapi tentu saja kami akan laporkan kepada Pak Menteri," jelas Gatot.

Sementara itu, Gatot memberikan pandangannya pada sosok Gafur yang dikenalnya merupakan pribadi yang memiliki politik baik.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x