KAI Geram! Tutup Kembali Perlintasan Liar di Citayam yang Sempat Dibuka Sembarangan oleh Warga

- 19 Juli 2023, 10:27 WIB
Ilustrasi - Feni Novida Saragih menyatakan pihaknya mengecam penuh terhadap perlakuan warga setempat yang membuka kembali perlintasan kereta api liar.
Ilustrasi - Feni Novida Saragih menyatakan pihaknya mengecam penuh terhadap perlakuan warga setempat yang membuka kembali perlintasan kereta api liar. /Pixabay/

PR TASIKMALAYA - Sebuah perlintasan jalur kereta api yang sempat ditutup di Lintas Depok-Citayam Km 35+⅘ diketahui telah dibuka secara sembarangan oleh warga sekitar.

Mengetahui hal itu, pihak PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta melalui Pelaksana Harian Manajer Humas Daop 1, Feni Novida Saragih menyatakan bahwa pihaknya menyesalkan dan mengecam penuh terhadap perlakuan warga setempat yang membuka kembali perlintasan kereta api liar.

Sebab sebelumnya, perlintasan tersebut ditutup karena adanya sebuah insiden yang pernah terjadi di sana. Dimana perlintasan tersebut melibatkan kereta api yang menabrak mobil Angkutan Kota (Angkot).

Lebih lanjut, Feni menyatakan bahwa tindakan membuka perlintasan kereta api liar dapat membahayakan keselamatan pengendara yang melewati jalur tersebut. Sebab hal itu dapat membuat adanya potensi kecelakaan.

Baca Juga: Sinopsis Film Mangkujiwo, Menguak Asal-usul Kuntilanak! Tayang Malam Ini di ANTV

"KAI Daop 1 Jakarta sangat menyayangkan dan mengecam adanya tindakan masyarakat yang membuat perlintasan liar maupun yang membuka kembali perlintasan yang telah ditutup, sehingga dapat menyebabkan kecelakaan," ucap Feni menjelaskan pernyataannya pada Selasa, 18 Juli 2023, sebagaimana dikutip dari laman PMJ News pada Rabu, 19 Juli 2023.

Kemudian, Feni menyatakan terkait sejak kapan dibuka kembalinya perlintasan kereta api secara liar tersebut oleh warga.

Menurutnya, perlintasan  yang telah ditutup karena adanya insiden kecelakaan tersebut dibuka kembali pada Sabtu, 15 Juli 2023 lalu.

Feni juga menegaskan bahwa perlintasan tersebut sebelumnya telah ditutup sejak satu bulan yang lalu setelah adanya insiden kecelakaan.

Baca Juga: Mata Jelimu Diuji di Sini! Ayo Temukan Perbedaan Gambar Tes IQ ini Dalam 25 Detik Saja

Selain itu, menurut Feni ditemukan juga tindakan lain yang dilakukan warga pada perlintasan liar yang dibuka kembali tersebut.

Menurutnya, pada Senin, 17 Juli 2023 lalu, warga bahkan dengan sengaja melakukan pengaspalan pada kedua sisi perlintasan liar tersebut.

"Terdapat warga yang membuka kembali perlintasan liar yang sudah ditutup sebulan lalu tersebut. Tak hanya itu, pada Senin siang, warga melakukan pengaspalan di kedua sisi perlintasan liar tersebut," kata Feni menambahkan.

Menanggapi adanya hal itu, Feni menjelaskan pihaknya selanjutnya melakukan kolaborasi dengan pihak aparat Danramil serta perwakilan dari warga yang aktif melakukan sosialisasi terkait adanya bahaya dari dibuka kembali sebuah perlintasan liar Kereta Api.

Baca Juga: Fantastis! BTS Berhasil Pertahankan Posisi Puncaknya dalam Daftar Reputasi Brand Grup Idola Kpop

Penutupan perlintasan liar tersebut kemudian dilakukan oleh pihak KAI Daop 1 Jakarta pada Senin, 17 Juli 2023 lalu pada waktu sore. Hal itu menurut Feni, merupakan bentuk komitmen dan upaya pihak KAI untuk mewujudkan keselamatan perjalanan Kereta Api.

"Sebagai wujud komitmen dalam mewujudkan keselamatan perjalanan Kereta Api dan mendukung upaya pemerintah melakukan penutupan perlintasan liar di wilayah kerja Daop 1 Jakarta, Senin petang," kata Feni menutup pernyataannya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah