Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Anggota Polresta Cilacap jadi Spesialis Kusir Kirab Andong

- 11 Desember 2022, 19:40 WIB
Salah satu anggota Polresta Cilapacap ternyata dilibatkan untuk menjadi spesialis Kusir Kirab Andong pernikahan Kaesang dan Erina.
Salah satu anggota Polresta Cilapacap ternyata dilibatkan untuk menjadi spesialis Kusir Kirab Andong pernikahan Kaesang dan Erina. /Instagram @humas_poldajateng

PR TASIKMALAYA - Pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono, berlangsung di Pura Mangkunegaran, Surakarta, Jawa Tengah, Minggu, 11 Desember 2022 meriah.

Ribuan tamu undangan dari berbagai kalangan, baik VIP maupun VVIP pun berdatangan menghadiri acara tersebut.

Gelaran Kirab Andong berlangsung mulai pukul 9.30 WIB hingga pukul 14.00 WIB di halaman parkir Pura Mangkengaran Surakarta.

Terkait hal itu, sesosok kusir andong dalam Kirab Andong pengantin tersebut ternyata adalah salah seorang Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Kesugihan, Polresta Cilacap Aiptu Warsito.

Baca Juga: Tanda Zodiak yang Materialistis Menurut Astrologi, Salah Satunya Ada Taurus

Hal itu disampaikan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah, Irjen Polisi Ahmad Luthfi saat memberikan keterangan didampingi Aiptu Warsito.

Menurut Kapolda, Aiptu Warsito merupakan kusir spesialis andong, dari Polres Cilacap.

"Jadi kusir andongnya khusus spesialis dari Polres Cilacap," kata Kapolda Jateng Irjen Polisi Ahmad Luthfi.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Dewasutrex II, Domisili Bandung dan Cimahi Dipersilakan Melamar

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x