Punya Durasi Bervariasi, Gerhana Matahari Cincin Bisa Dinikmati di 13 Wilayah Ini

- 21 Juni 2020, 13:50 WIB
ILUSTRASI Gerhana Matahari Cincin, terjadi pada Minggu, 21 Juni 2020.*
ILUSTRASI Gerhana Matahari Cincin, terjadi pada Minggu, 21 Juni 2020.* //Pixabay/.*/Pixabay

PR TASIKMALAYA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan akan ada 13 wilayah di Jawa Tengah yang bisa menikmati fenomena Gerhana Matahari Cincin, pada 21 Juni 2020.

Durasi terjadinya gerhana tersebut bervariasi untuk tiap daerah.

Ke-13 daerah yang akan dilalui fenomena tersebut masing-masing Kota Semarang, Kabupaten Pekalongan, Batang, Kendal, Demak, Kudus, Jepara, Pati, Purwodadi, Sragen, Rembang dan Blora

Baca Juga: Penuh Semangat, Virgo Menjadi Satu dari 5 Zodiak yang Multitalenta

Gerhana Matahari Cincin itu akan mulai bisa dinikmati pada 14.59 WIB.

"Durasinya bervariasi, antara 5 hingga 35 menit," ujar Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi Semarang, Iis Widya Harmoko.

Ia mencontohkan Kabupaten Batang yang diprakirakan terjadi gerhana matahari mulai pukul 15.14 WIB dengan durasi sekitar 5 menit.

Sementara Kabupaten Pati yang akan mulai terjadi gerhana pada pukul 15.01 WIB dengan durasi sekitar 35 menit.

Baca Juga: Diminta Ungkapkan Pesan untuk Musuh, India: Kami Sudah Siap Jika Harus Perang dengan Tiongkok

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x