Polisi Mulai Selidiki Penyebab Robohnya Tembok di MTsN 19 Jakarta

- 7 Oktober 2022, 09:40 WIB
Polisi mulai menyelidiki penyebab robohnya tembok MTsN 19 Jakarta Selatan karena diterjang banjir pada Kamis siang.*
Polisi mulai menyelidiki penyebab robohnya tembok MTsN 19 Jakarta Selatan karena diterjang banjir pada Kamis siang.* /SULTHONY HASANUDDIN/ANTARA FOTO

PR TASIKMALAYA – Pihak Kepolisian terus lakukan penyelidikan terkait robohnya tembok Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 19 di Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan karena diterjang banjir.

Bahkan Tim Puslabfor Polri juga diterjunkan ke Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 19 untuk mencari penyebab awal peristiwa ini.

Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan pihaknya masih bekerja untuk identifikasi soal bagaimana tembok di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 19 bisa roboh.

"Iya, dalam olah TKP (MTsN 19 Jakarta) saat ini identifikasi masih bekerja dan kami akan berkoordinasi dengan Puslabfor," ujar Ade pada 7 Oktober 2022.

Baca Juga: Ramalan Shio Kelinci, Naga, dan Ular pada Jumat, 7 Oktober 2022: Bersikap Hati-Hati, Rawatlah Rumah

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News, Ade mengakui belum mengetahui penyebab secara pasti dari robohnya tembok di MTsN tersebut.

Menurutnya, pihaknya masih terus fokus untuk evakuasi dan penanganan korban akibat bencana banjir tersebut.

Serta beberapa aset sekolah/Madrasah sedang diambil oleh petugas untuk diamankan dan mengecek untuk pastikan tidak ada yang rusak.

Sebelumnya, Kapolsek Cilandak Kompol Multazam Lisendra mengatakan, ada tiga siswa yang meninggal dunia akibat robohnya tembok sekolah tersebut akibat banjir.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bagaimana Bentuk Jari Kaki Kamu? Cari Tahu Apakah Kamu Orang yang Ambisius atau Malas

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x