Kapolri Tak Sungkan Pecat Anggota Bila Lakukan Pelanggaran, Listyo Sigit: Kami Sudah Komitmen

- 2 Januari 2022, 10:56 WIB
Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengungkap bahwa dia tidak akan segan untuk memecat pegawai yang  melakukan pelanggaran.
Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengungkap bahwa dia tidak akan segan untuk memecat pegawai yang melakukan pelanggaran. //Dok.PMJ News



PR TASIKMALAYA - Kapolri Listyo Sigit Prabowo ancam tindak tegas Anggotanya bila melakukan pelanggaran.

Tindakan tegas Kapolri Listyo Sigit yakni akan memecat Anggotanya bila terbukti mencoreng nama institusi polri.

Sanksi atau tindakan tegas tersebut datang langsung dari Kapolri Listyo Sigit untuk melakukan perubahan di tubuh Polri.

Hal itu disampaikan Kapolri Listyo Sigit dalam tayangan YouTube Divisi Humas Polri Sabtu, 1 Januari 2021.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Hewan yang Dipilih Akan Ungkap Sifat Anda yang Paling Mencolok

"Rekomendasinya, saya pastikan yang bersangkutan untuk dipecat atau diberhentikan," kata Kapolri dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJnews.

Kapolri saat ini menjelaskan jika jajarannya sudah berkomitmen demi memperbaiki kinerja Polri sebagai pelayan masyarakat.

Diakui oleh Listyo Sigit, tindakan yang akan mencoreng nama Polri harus dihindari oleh para Anggotanya.

Baca Juga: Denny Darko Terawang Nasib Raffi Ahmad-Nagita Slavina di Tahun 2022, Sebut Keduanya Akan Beli Stasiun TV

Komitmen Polri sepakat untuk memecat anggotanya bila terbukti melakukan pelanggaran seperti asusila, narkoba dan kejahatan lain yang dapat menyebabkan adanya korban jiwa.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x