Hidayat Nur Wahid Sebut Gerakan Bubarkan MUI sebagai Bentuk Teror dengan Menggunakan Isu Terorisme

- 21 November 2021, 13:13 WIB
Politisi PKS, Hidayat Nur Wahid, sebut gerakan bubarkan MUI merupakan bentuk teror lain.
Politisi PKS, Hidayat Nur Wahid, sebut gerakan bubarkan MUI merupakan bentuk teror lain. /Dok. MPR RI

PR TASIKMALAYA - Hidayat Nur Wahid sempat mengkritisi desakan pembubaran Majelis Majelis Ulama Indonesia atau MUI yang belakangan ini menjadi perhatian publik.

Menurut Hidayat Nur Wahid, gerakan wacana pembubaran MUI harus diwaspadai semua pihak, karena gerakan tersebut dinilainya sebagai gerakan yang menunggangi isu terorisme di Indonesia.

Isu terorisme kata Hidayat Nur Wahid digunakan untuk membentuk teror lainnya yang tak lain gerakan membubarkan MUI.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Akankah Anda Dikhianati Teman? Cari Tahu Kemungkinannya dari Gambar Ini

Wacana untuk membubarkan MUI jadi layak dikritisi dan diwaspadai sebagai gerakan yang menunggangi isu terorisme untuk membentuk teror yang lain yaitu, membubarkan MUI,” tutur Hidayat Nur Wahid, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @hnwahid yang diugngah pada 20 November 2021.

Apalagi kata Hidayat Nur Wahid, sikap MUI selama ini sudah tegas menunjukkan penolakan terhadap beberapa hal.

Termasuk sikap MUI yang mewaspadai atas kebangkitan komunisme model baru.

Baca Juga: Tanggapi Prabowo Subianto Berbincang dengan Utusan Israel, Tifatul Sembiring: Hati-hati Dikadalin!

Ditengah ramainya kekhawatiran bangkitnya komunisme gaya baru, seks bebas di Perguruan Tinggi (PT) akibat Permendikbudristek No.30 Tahun 2021. Terorisme KKB Papua yang semuanya ditolak MUI,” kata Hidayat Nur Wahid.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Instagram @hnwahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x