Terima Keluhan Banyak Pengusaha Sektor Kritikal, Ketua DPD Mohon Aparat PPKM Lebih Peka Saat Bertugas

- 17 Juli 2021, 07:48 WIB
Ketua DPD, LaNyalla Mahmud Mattalitti, memohon agar aparat yang bertugas di lapangan saat PPKM Darurat lebih peka.
Ketua DPD, LaNyalla Mahmud Mattalitti, memohon agar aparat yang bertugas di lapangan saat PPKM Darurat lebih peka. /Dok. DPD RI /

PR TASIKMALAYA - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti memohon kepada aparat di lapangan PPKM Darurat agar lebih peka saat bertugas.

Permohonan supaya aparat dapat lebih peka saat bertugas itu disampaikan LaNyalla Mahmud Mattalitti dalam pernyatannya pada Jumat, 16 Juni 2021.

LaNyalla Mahmud Mattalitti mengatakan permohonan agar aparat PPKM lebih peka lantaran adanya keluhan dari beberapa pengusaha sektor kritikal dan esensial.

Baca Juga: Rizky Billar Bongkar Keseriusan Harris Vriza pada Ria Ricis, Verrel Bramasta: Tapi Lu Deketin Wilona Juga!

Para pengusaha tersebut mengaku merasa terganggu sepanjang pelaksanaan PPKM Darurat, dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara.

"Sektor kritikal dan esensial ini seharusnya tidak mendapat gangguan karena dua sektor itulah yang utama," terangnya.

LaNyalla Mahmud Mattalitti menambahkan bahwa sektor itu juga sangat diutamakan sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 18 Tahun 2021.

Baca Juga: Uu Ruzhanul Ulum Beri Pesan untuk Pemuda-pemudi HMI Jabar: Penting Karena Perkembangan Zaman Berjalan Cepat

Tetapi terdapat ketidaksesuaian pemahaman oleh aparat di lapangan yang menyebabkan kegiatan di kedua sektor tersebut terhalang.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x