Video Diduga di Thamrin City Dipenuhi Kerumunan, Triawan Munaf: Astagfirullah...

- 5 Mei 2021, 10:11 WIB
Mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf menanggapi video masyarakat berebut baju di salah satu tokoh di Thamrin City.*
Mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf menanggapi video masyarakat berebut baju di salah satu tokoh di Thamrin City.* /Instagram @triawanmunaf

PR TASIKMALAYA - Triawan Munaf dibuat istigfar ketika melihat video diduga terjadi pusat perbelanjaan Thamrin City yang dipadati pengunjung. 

Baru-baru ini, Mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf mengunggah sebuah video di akun Instagram miliknya. 

Video yang diunggah Triawan Munaf tersebut menampilkan banyak orang sedang berebutan sebuah barang di salah satu toko Thamrin City. 

Baca Juga: Tanggapi Terancam Dipecatnya Novel Baswedan, Rocky Gerung: KPK Tanpanya Seperti Pagi Tanpa Matahari, Gelap!

Terlihat para pembeli mengabaikan protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah. 

Para pembeli tersebut sama sekali tidak menjaga jarak satu sama lain. Dan hal itu sangat rentan terhadap penyebaran virus Covid-19. 

“Astaghfirullah, Thamrin City,” tulisnya pada keterangan foto dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @triawanmunaf tanggal 5 Mei 2021. 

Baca Juga: Ahmad Dhani Didatangi Mantan Suami Mulan Jameela dan Duduk Satu Meja, Ada Apa?

Ia pun memberikan sebuah contoh berita kasus penyebaran Covid-19 di negara India. 

“400 ribu kasus baru sehari! Sistem kesehatan nasionalnya diambang kolaps,” kata ayah dari Sherina Munaf itu. 

Mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf menanggapi video masyarakat berebut baju di salah satu tokoh di Thamrin City.*
Mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf menanggapi video masyarakat berebut baju di salah satu tokoh di Thamrin City.* Tangkapan layar Instagram @triawanmunaf

Triawan Munaf pun berharap, agar masyarakat Indonesia tetap memperhatikan protokol kesehatan selama pandemik Covid-19. 

Baca Juga: Tes Kepribadian : Pilih Bunga yang Menarik Perhatian Anda, Ungkap Karakter Jiwa Anda

Tidak sedikit masyarakat Indonesia mulai mengabaikan protokol kesehatan dan lupa jika Covid-19 masih bisa menyerang siapa saja. 

Terbukti dari beredarnya sejumlah video kerumunan masyarakat di pusat perbelanjaan. 

Padahal kasus Covid-19 sendiri di Indonesia masih mengalami angka peningkatan yang signifikan.

Baca Juga: Bandingkan Pengkritik KPK Dulu dan Sekarang, Fahri Hamzah: Ini Hukum Besi Sejarah!

Seperti diketahui, setiap mendekati hari raya Idul Fitri, Thamrin City selalu dipenuhi pembeli dari berbagai daerah. 

Pusat perbelanjaan Thamrin City memang terkenal lengkap menjual kebutuhan untuk lebaran. 

Maka tidak heran, jika setiap tahunnya Thamrin City selalu padat pengunjung.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah