Mengaku Sesak Dada Dengar Nakes Covid-19 jadi Tersangka 'Penistaan Agama', Addie MS: Apa Betul?

- 24 Februari 2021, 14:50 WIB
Addie MS
Addie MS /Instagram/@addiems999

PR TASIKMALAYA- Musisi Addie MS angkat suara mengungkapkan rasa sedih dan keprihatinannya setelah mendengar kabar adanya tenaga kesehatan (nakes) yang menjadi tersangka usai memandikan jenazah pasien Covid-19 yang bukan muhrimnya.

Dalam cuitan yang ditulisnya pada Rabu, 24 Februari 2021 dini Hari, Addie MS bahkan mengaku dadanya terasa sesak, karena membayangkan hal tersebut.

"Jam segini dadaku sesak. Bukan. Bukan masalah jantung," kata Addie MS yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari cuitan Twitter @addiems, Rabu, 24 Februari 2021.

Baca Juga: Geram Banyak Pihak Serang Anies Baswedan, Musni Umar: Mereka sudah Buta, Tuli dan Bisu Suarakan Kebenaran

"Tapi karena membayangkan 4 tenaga kesehatan yang ditersangkakan setelah memandikan jenazah korban Covid-19 yang katanya bukan muhrimnya," sambungnya.

Dalam cuitan tersebut, Addie MS juga tak lupa untuk mengucapkan turut berduka untuk almarhum dan turut bersedih untuk para nakes yang menjadi pejuang di garda terdepan menangani pasien Covid-19

"Turut berduka untuk almarhum. Turut bersedih buat para nakes yang telah berjuang di garda terdepan," tambahnya.

Seolah masih merasa heran dengan isu tersebut, Addie MS lantas mempertanyakan soal bagaimana penerapan hukum bukan muhrim pada praktik ginekologi, terutama ketika dokter pria memeriksa calon ibu yang akan melahirkan.

Baca Juga: Akui Banjir Semarang Kesalahannya, Ganjar Pranowo: yang Lain Bekerja dengan Baik

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x