Menteri Agama Yaqut Cholil Sambangi Gus Mus, Hidayat Nur Wahid: itu Langkah Bagus

- 26 Desember 2020, 09:10 WIB
Wakil Ketua Majelis Perwakilan Rakyat (MPR) RI Hidayat Nur Wahid
Wakil Ketua Majelis Perwakilan Rakyat (MPR) RI Hidayat Nur Wahid /MPR RI

"Jumat pagi, memang berziarah ke makam Abah dan leluhur saya, terus sowan ke Gus Mus. Gus Mus ini orang tua saya sekarang. Saya minta nasihat beliau apa yang harus saya lakukan setelah mendapat amanah dari Presiden untuk menjadi menteri agama," terang Gus Yaqut. 

Setelah dari Gus Mus, Gus Yaqut juga akan silaturahmi ke Kiai Haji Ahmad Najieh (Gus Najieh) Sarang dan Kiai Haji Bahauddin Nursalim (Gus Baha') Kragan.

Kepada kedua tokoh tersebut, Menag juga akan melakukan hal yang sama, yakni memohon restu dan minta nasihat agar dapat menjalankan amanah yang baru saja diembannya sebagai Menteri Agama Republik Indonesia.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca di Awal Tahun 2021 Menurut BMKG, Ada Kemungkinan Banjir di Beberapa Wilayah ini

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid menuliskan sebuah cuitan di laman media sosial Twitternya yang secara umum mendukung tindakan Yaqut tersebut.

“Langkah bagus Menag @YaqutCQoumas sowan minta nasehat ke Gus Mus, Gus Baha, Habib Luthfi dll,” tulis Hidayat Nur Wahid.

Masih dalam cuitan yang sama, Hidayat Nur Wahid juga mengungkapkan soal nasihat yang diberikan oleh Gus Mus tersebut dan turut mendoakan agar nasihat tersebut dapat terlaksana dengan ridha Allah. 

“Kabarnya Gus Mus nasehati Menag:”Harus amanah, hindari KKN, rangkul semua kelompok, ajak unt cinta Indonesia”. Semoga Allah berkahi unt terlaksananya nasehat2 tsb,” imbuhnya. ***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA Twitter @hnurwahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x