Sebut Mahfud MD Profesor yang Konyol, Rocky Gerung: Hak Asasi...

31 Desember 2021, 17:03 WIB
Rocky Gerung sebut Mahfud MD menjadi sosok yang konyol atas pilihan untuk menahan Habib Rizieq dan membubarkan FPI. /Tangkapan layar YouTube/Rocky Gerung Official

PR TASIKMALAYA - Rocky Gerung selalu menjadi perhatian masyarakat atas segala statement yang diberikan.

Kini Rocky Gerung menyoroti sosok Mahfud MD yang menjadi Menkopolhukam.

Rocky Gerung menganggap tindakan Mahfud MD yang juga seorang profesor sangat konyol atas tindakan penangkapan Habib Rizieq.

Dijelaskan oleh Rocky Gerung bahwa Mahfud MD justru telah membungkam demokrasi di Indonesia.

Baca Juga: Kasus Dugaan Ujaran Kebencian Bahar Smith, Polda Jabar Ungkap Awal Penyidikan dari Hal Ini

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari video di kanal YouTube Rocky Gerung Official yang dibagikan pada 31 Desember 2021, Rocky Gerung menerangkan bahwa dirinya mencoba kontras akan pemikiran dari Mahfud MD.

"Saya bikin kontras aja dulu," ujarnya.

"Kontras di dalam pikiran pak Mahfud sendiri," sambungnya.

Diungkapkan oleh Rocky Gerung bahwa Mahfud MD telah menganggap Indonesia bahagia atas ditangkapnya Habib Rizieq.

Baca Juga: Jumlah Kasus Varian Omicron di Indonesia Hanya Berjumlah Segini hingga 29 Desember 2021

"Kan dari Pak Mahfud adalah, Indonesia sekarang berbahagia," jelasnya.

"Karena FPI sudah dibubarkan, karena Habib Rizieq sudah ditangkap," sambungnya.

Dijelaskan oleh Rocky Gerung bahwa Indonesia justru mengalami stabilitas semu.

"Justru kita mengalami stabilitas semua," ungkapnya.

Baca Juga: Pasien Varian Omicron di RSPI Sulianti Saroso Alami Tanda Pembekuan Darah, Begini Penjelasannya

"Karena demokrasi dibungkam," sambungnya.

Bahkan Rocky Gerung menganggap Mahfud MD sebagai profesor yang konyol atas kasus penangkapan Habib Rizieq dan pembubaran FPI.

"Ini konyolnya seorang profesor, menganggap bahwa kalau tidak ada oposisi maka kita berlangsung damai gitu," ujarnya.

Rocky Gerung menganggap penurunan demokrasi justru terjadi atas pengambilan keputusan dari Mahfud MD.

Baca Juga: Tak Disadari, Inilah Penyebab Timbulnya Jerawat di Usia 30 Tahun ke Atas

"Justru karena oposisi ditangkap, maka demokrasi kita menurun," jelasnya.

"Kan konyolnya kan Habib Rizieq itu ditangkap jadi problem hak asasi manusia," sambungnya.

Begitu juga dengan pembubaran FPI yang dinilai Rocky Gerung menjadi suatu penghinaan demokrasi.

"FPI dibubarkan itu juga problem penghinaan demokrasi," ungkapnya.

Baca Juga: Lowongan Kerja Kementerian PPN/Bappenas Dibuka hingga Januari 2022

"Jadi benar pak Mahfud katakan, bahwa kita sekarang tidak lagi ribut. Karena demokrasi sudah dihilangkan," sambungnya.

Rocky Gerung juga mempertanyakan logika yang dimiliki oleh pak Mahfud MD.

"Karena hak asasi manusia dibungkam, kan itu konyol kan," ujarnya.

"Seorang profesor punya logika yang semacam itu kan," pungkasnya.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official

Tags

Terkini

Terpopuler