Lomba Melamun Akan Diadakan di Tasikmalaya, Kaum Mager Boleh Coba

- 25 Februari 2023, 21:29 WIB
Ilustasi melamun. Lomba melamun di Tasikmalaya.
Ilustasi melamun. Lomba melamun di Tasikmalaya. /PEXELS/Andrea Piacquadio

Seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari spacingoutcompetition.com, lomba melamun pertama dilaksanakan di Seoul, Korea Selatan pada 27 Oktober 2014. Lomba tersebut pun kemudian diadakan untuk skala internasional di tahun 2015 di Beijing dan diadakan pula di tahun-tahun berikutnya.

Dalam laman tersebut, dituliskan bahwa lomba melamun merupakan sebuah seni. Lomba tersebut bertujuan untuk menunjukkan orang-orang yang melamun di tengah kota yang dipenuhi orang sibuk.

Seniman Korea Selatan sebagai penggagasnya, Woopsyang, menyebut adanya hal itu berawal dari adanya pandangan yang menganggap melamun sebagai kegiatan yang membuang-buang waktu. Oleh karena itu, pandangan itu ingin diubah melalui pertunjukkan yang berupa kompetisi.

Baca Juga: Madura United vs Persija Jakarta di BRI Liga 1 pada 24 Februari 2023: Prediksi dan Link Nonton

Lomba melamun itu pun memiliki makna adanya orang yang merasa cemas karena tidak melakukan apa-apa di tengah orang-orang yang sibuk. Untuk itu, diadakan lomba yang mengumpulkan orang-orang cemas karena tidak melakukan apa-apa agar dapat melamun bersama.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x