UPDATE Jadwal Operasi Pasar Beras Medium di Kota Bandung, Masih Ada Sampai Oktober 2023

- 23 September 2023, 14:12 WIB
Pelaksanaan Operasi Pasar Beras Medium di Kota Bandung.
Pelaksanaan Operasi Pasar Beras Medium di Kota Bandung. /Disdagin kota Bandung/

PR TASIKMALAYA - Operasi Pasar Beras Medium masih akan digelar di beberapa Kecamatan di Kota Bandung. Kegiatan tersebut akan berlangsung sampai Oktober 2023 mendatang.

Kegiatan Operasi Pasar Beras Medium di Kota Bandung ini sebagai salah satu upaya pemerintah setempat memberikan fasilitas untuk masyarakat yang ingin membeli beras dengan harga terjangkau.

Operasi Pasar Beras Medium sejauh ini sudah digelar di enam Kecamatan Kota Bandung. Antusiasme warga terlihat kala kegiatan tersebut dilaksanakan.

Banyak warga yang mengantri untuk bisa mendapatkan beras medium dengan harga miring. Pasalnya, beras yang dijual dalam kegiatan tersebut yaitu Rp10.200/kg.

Baca Juga: Operasi Pasar Beras Medium di Kota Bandung Masih Ada di 24 Kecamatan, Cek Jadwal dan Lokasinya

Tentunya harga tersebut berbeda jauh dengan harga beras medium pada umumnya yang dijual di beberapa toko yang ada di lingkungan masyarakat.

Selama bulan September 2023, kegiatan Operasi Pasar Beras Medium masih akan berlangsung di beberapa lokasi Kecamatan Kota Bandung.

Kegiatan tersebut akan dibuka kembali pada Selasa, 26 September 2023 mendatang di tiga Kecamatan Kota Bandung, dalam satu hari, hanya akan tiga kecamatan yang menggelar kegiatan tersebut.

Maka dari itu, pastikan mencatat jadwal dan lokasi kegiatan Operasi Pasar Beras Medium yang akan berlansung pada pekan depan di tiga Kecamatan Kota Bandung.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x