KH Muhammad Husni Thamrin Meninggal Dunia, Bima Arya: Beliau Sosok Guru dan Pembimbing bagi Kami

- 26 Maret 2022, 11:55 WIB
Bima Arya memberikan kabar duka bahwa KH Muhammad Husni Thamrin meninggal dunia, telah dianggap sebagai guru olehnya.
Bima Arya memberikan kabar duka bahwa KH Muhammad Husni Thamrin meninggal dunia, telah dianggap sebagai guru olehnya. /Instagram.com/@bimaaryasugiarto

PR TASIKMALAYA - Berita duka dikabarkan oleh Bima Arya.

Bima Arya yang juga menjadi Walikota Bogor menyampaikan kabar meninggalnya KH Muhammad Husni Thamrin.

Dikabarkan oleh Bima Arya bahwa KH Muhammad Husni Thamrin meninggal di RSUD Kota Bogor.

KH Muhammad Husni Thamrin juga dikenal oleh Bima Arya dengan nama Abi Tham.

Baca Juga: Bima Arya Ingin Bogor Jadi Kota yang Berkarakter, Berbeda Suasana dari Kota Lain

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari sosial media Instagram @bimaaryasugianto yang dibagikan pada 26 Maret 2022, Bima Arya mengunggah video.

Video tersebut adalah ucapan duka cita dari Bima Arya atas kepergian KH Muhammad Husni Thamrin.

Tak hanya video yang berisi duka cita, namun Bima juga mengunggah sebuah foto kebersamaannya dengan Abi Tham.

Bima menuliskan rasa sedihnya atas kehilangan sosok yang membimbingnya di kolom caption Instagramnya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Hal Pertama yang Terlihat akan Ungkap bahwa Kamu Orang yang Banyak Akal

"Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun," ujarnya.

"Kota Bogor kehilangan sosok ulama kharismatik KH Muhammad Husni Thamrin (Abi Tham)," sambungnya.

Dijelaskan oleh Bima Arya bahwa dirinya menerima kabar duka saat melakukan kegiatan di kaki gunung Merapi.

"Pagi ini ketika sedang berkegiatan di kaki Gunung Merapi," tuturnya.

Baca Juga: Warna Apa yang Paling Mulia di Kerajaan Inggris dan Hampir Tidak Dipakai pada Bendera di Seluruh Dunia?

"Saya menerima kabar duka ini," sambungnya.

Bima mengungkapkan bahwa Abi Tham meninggal di RSUD Kota Bogor.

"Kami, saya khususnya sangat kehilangan," kata Bima.

"Atas kepergian beliau yang wafat pagi tadi di RSUD Kota Bogor," sambungnya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Lihat Wanita, Daun, atau Serangga? Ungkap Kepribadian yang Anda Miliki

Dijelaskan oleh Bima bahwa dirinya telah menganggap Abi Tham sebagai sosok guru dan juga pembimbing.

"Beliau sosok guru dan pembimbing bagi kami yang selalu mendukung, mengingatkan, menguatkan dan menasihati di setiap langkah kami," ujarnya.

"Semoga Allah SWT memberikan tempat paling mulia bagi almarhum yang memiliki amalan baik di dunia," sambungnya.

Baca Juga: Tes IQ: Berapa Jumlah Lubang di Kaos? Hanya 17 Persen yang Menjawab dengan Tepat!

Tak lupa Bima Arya memberikan doa bagi KH Muhammad Husni Thamrin.

"Semoga Allah SWT juga senantiasa menjaga orang-orang yang ditinggalkan almarhum," pungkasnya.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x