Namanya Dicatut Penipu, Ridwan Kamil: Kurang Cerdas, Logat Saya Kenapa Jadi Logat Ganjar Pranowo

- 10 Juli 2021, 12:40 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil geram namanya dicatut dalam penipuan.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil geram namanya dicatut dalam penipuan. /Instagram.com/@ridwankamil

Namun, dari suara penipu yang mengaku-ngaku sebagai dirinya, Ridwan Kamil menyampaikan bahwa logat penipu tersebut berbeda jauh dengan logatnya sebagai orang Sunda.

Yang ngaku (jadi) saya kurang cerdas, logat saya kenapa jadi logat pak Ganjar Pranowo,” tulis Ridwan Kamil.

Baca Juga: Menarik! Desa di Garut Buat Tempat Isolasi Mandiri Covid-19 Konsep Rekreasi Camping di Tengah Hamparan Sawah!

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengimbau kepada masyarakat, bahwa sedang marak penipuan mengaku menjadi kepala daerah untuk meminta proposal pembangunan rumah ibadah.

“Sedang marak penipuan, mencatut nama kepala daerah untuk meminta proposal pembangunan rumah ibadah.”, tulis Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil juga mengungkapkan bahwa selian catut namanya, ada penipuan yang mencatut nama Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir.

Baca Juga: Umumkan Kehamilan, Kalina Oktarani dan Vicky Prasetyo Sambut ‘Gladiator Junior’

Unggahan Ridwan Kamil soal adanya penipuan yang mengatasnamakan dirinya.
Unggahan Ridwan Kamil soal adanya penipuan yang mengatasnamakan dirinya. Instagram.com/@ridwankamil

Salah satunya mengaku atas nama saya dan Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir,” kata Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil juga memprotes sang penipu yang menggunakan foto profilnya yang sedang membuka mulut atau mangap.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah