Rumah Pangeran William dan Kate Middleton Ada Terowongan Rahasia, Intip Rute Pelarian Istana lni!

- 9 Maret 2022, 15:32 WIB
Apartemen Istana Cambridge, rumah Pangeran William dan Kate Middleton ada rute pelarian rahasia.
Apartemen Istana Cambridge, rumah Pangeran William dan Kate Middleton ada rute pelarian rahasia. /REUTERS/Phil Noble

PR TASIKMALAYA - Apartemen Istana Cambridge merupakan rumah Pangeran William dan Kate Middleton, yang terdapat terowongan rahasia untuk rute pelarian.

Selain itu, Apartemen Istana Cambridge dikenal sebagai Apartemen 1A merupakan rumah besar di dalam istana.

Di dalam rumah Pangeran William dan Kate Middleton itu terdapat 20 kamar, termasuk lima ruang penerima tamu, tiga kamar tidur utama, ruang ganti, kamar bayi siang dan malam, serta ruangan staf.

Selain itu, rumah Pangeran William dan Kate Middleton juga dilengkapi sistem penyaringan udara, yang melindungi dari perang biologis.

Baca Juga: Berikut ini Beban yang Dirasakan oleh Seorang Introvert, Salah Satunya Masyarakat Lebih Dukung Ekstrovert

Istana Kensington yang telah dibangun pada tahun 1605, umumnya memiliki terowongan rahasia untuk Keluarga Kerajaan dapat melarikan diri secara rahasia jika keselamatan mereka terancam.

Istana Kensington juga dilaporkan memiliki terowongan rahasia yang sama, yang digunakan mendiang Putri Diana, untuk mengambil rute dan menyelinap keluar bersama Pangeran William dan Pangeran Harry dahulu.

Sementara itu, Istana Ratu Elizabeth II dipenuhi dengan sudut rahasia, celah dan rute pelarian, yang sama sekali tidak diketahui masyarakat umum, bahkan sebagian besar staf Kerajaan.

Istana Ratu Elizabeth II bahkan memiliki satu di lengkungan emas, yang tampaknya memiliki jalan rahasia dan mengarah ke Duke's Bar yang terkenal di London.

Baca Juga: Pangeran George Telah Meramal Nama Putra Meghan Markle Jauh Sebelum Dilahirkan

Setiap anggota Keluarga Kerajaan yang haus, dapat menyelinap keluar dengan licik, dalam kerahasiaan yang sempurna.

Hal tersebut diungkapkan suami Putri Eugienie, Jacks Brooksbank yang membiarkan rahasia itu terlepas secara tidak sengaja.

“Ada satu untuk Dukes Bar dari St James's Palace. Saya belum menggunakannya, tapi saya ingin memeriksanya,” ucap suami Putri Eugienie itu, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari marie Claire.

Sementara itu, rumah Highgrove Pangeran Charles dan Camilla juga dilaporkan merupakan tempat berlindung yang aman.

Baca Juga: Meghan Markle Dapat Curi Hati Warga Inggris Jika Dia Berhenti Menuai Sensasi, Menurut Pakar Kerajaan

“Ruang panik kerajaan dirancang untuk menahan gas beracun, bom, atau serangan teroris,” lapor outlet tersebut.

Selain itu, rumah Highgrove Pangeran Charles dan Camilla dilengkapi ruang besi seukuran peti kemas, yang dapat digunakan dalam keadaan darurat.

“Mereka dilengkapi dengan komunikasi yang aman, tempat tidur, peralatan mencuci, makanan dan air yang cukup bagi para bangsawan untuk bertahan hidup, setidaknya selama seminggu," lanjutnya.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Marie Claire


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah