Foto Kate Middleton dan Meghan Markle Pernah Viral Jadi Meme, Ahli Bahasa Tubuh Bantah Isu

- 1 Maret 2022, 11:55 WIB
Terkait meme Kate Middleton dan Meghan Markle yang pernah viral dan jadi meme, ahli bahasa tubuh menjelaskan di balik reaksi keduanya.
Terkait meme Kate Middleton dan Meghan Markle yang pernah viral dan jadi meme, ahli bahasa tubuh menjelaskan di balik reaksi keduanya. /Instagram @royalsussex

Menurut sejumlah netizen, foto kedua menantu Pangeran Charles itu diambil, saat Field Marshal Lord Guthrie jatuh dari kuda.

Selain itu, meme tersebut menyatakan Kate Middleton menunjukkan belas kasihan, sedangkan Meghan Markle menertawakan kejatuhan tersebut.

Ahli bahasa tubuh Jesús Enrique Rosas kemudian memeriksa foto terkenal dari dua penghuni kerajaan tersebut pada saat itu.

Baca Juga: Biografi Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy. dari Komedian Menjadi Presiden

"Pada kenyataannya Lord Guthrie jatuh begitu jauh dari balkon, sehingga akan sangat sulit bagi siapa pun di sana untuk melihat yang terjadi, kecuali mereka sengaja mengharapkannya," ucap Jesús Enrique Rosas.

Jesús Enrique Rosas membantah isu dalam meme, karena foto tersebut tak menunjukkan reaksi Kate Middleton dan Meghan Markle pada jatuhnya Lord Guthrie.

Meghan terlihat menutup mulutnya dan mencondongkan tubuh ke arah Pangeran Harry, seperti sedang berbicara dengannya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Ketahui Keadaan Pikiran dan Emosi Dirimu Saat Ini, dari Memilih

"Catherine hanya batuk dan Meghan, mungkin dia sedang bergosip dengan Harry atau semacamnya," kata Jesús Enrique Rosas.

Menurut Jesús Enrique Rosas, tidak ada orang lain di balkon yang bereaksi, ketika foto tersebut diambil.***

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Cheat Sheet


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah