Kate Middleton Diprediksi ‘Merugi’ Setelah Pangeran William Naik Takhta Nanti, Ini Sebabnya

- 19 Januari 2022, 21:38 WIB
Kate Middleton jika Pangeran William naik takhta diperkirakan akan 'merugi', ini sebab calon Ratu Pendamping itu merugi.
Kate Middleton jika Pangeran William naik takhta diperkirakan akan 'merugi', ini sebab calon Ratu Pendamping itu merugi. /Instagram/@dukeandduchessofcambridge

Hak ini didapatkan penguasa Kerajaan Inggris lantaran tiap paspor yang dimiliki warga Inggris seluruhnya diterbitkan di bawah nama sang pemimpin negara.

Hingga tahun 2022 ini, Kerajaan Inggris masih dipimpin oleh Ratu Elizabeth II dan sang Ratu adalah paspor itu sendiri sehingga dirinya tidak perlu membawa dokumen penerbangan apapun saat bepergian ke luar negeri.

Sementara seluruh anggota keluarga Kerajaan Inggris yang lain tidak memiliki hak khusus ini.

Baca Juga: Mengenal Arthur Harrow, Musuh Moon Knight dari Komik Marvel yang Punya Masa Lalu Kelam

Nantinya, saat Pangeran William sudah menjadi Raja Inggris, hanya dirinya yang tidak membutuhkan paspor, sedangkan istri dan ketiga anaknya tentunya masih perlu menunjukkan paspor saat akan pergi ke luar negeri atau melakukan penerbangan.

Meski tidak perlu menunjukkan paspor, badan imigrasi tetap akan melakukan pemeriksaan terhadap pemimpin Kerajaan Inggris sebelum selanjutnya diijinkan meninggalkan wilayah Inggris Raya.

Adapun pemeriksaan yang dilakukan yaitu diharuskan memberikan nama lengkap, usia, alamat, jenis kelamin, serta tempat tanggal lahir.

Dengan adanya ketentuan inilah, Kate Middleton diperdiksi bakal ‘merugi’ lantaran bisa jadi dirinya yang lupa membawa paspor gegara suaminya, Pangeran William, setelah jadi Raja nanti tidak perlu membawa dokumen resmi untuk melakukan penerbangan.***

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: My London


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah