Perkara Menu Makanan di Kantin Sekolah, Pemerintah Korea Selatan Dicap Langgar HAM!

- 14 November 2021, 14:00 WIB
Ilustrasi - Perkara sajian menu makanan di kantin sekolah, pemerintah Korea Selatan dicap telah melanggar HAM anak-anak.
Ilustrasi - Perkara sajian menu makanan di kantin sekolah, pemerintah Korea Selatan dicap telah melanggar HAM anak-anak. /Pixabay.com/ sharonang

PR TASIKMALAYA – Pemerintah Korea Selatan khususnya Kementerian Pendidikan, baru-baru ini dicap telah melanggar hak asasi manusia (HAM) cuma gegara menu makanan yang disajikan di kantin sekolah.

Cap telah melanggar HAM ini didapatkan pemerintah Korea Selatan secara terbuka dari kelompok aktivis ibu-ibu yang dikenal bernama Political Mamas.

Berawal dari memberikan kritik, Political Mamas kemudian secara resmi mengajukan komplain hukum kepada pihak Kementerian Pendidikan Korea Selatan.

Baca Juga: 3 Alasan Mengapa Wanita Pintar Menawarkan untuk Membayar Makan saat Berkencan

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman World of Buzz, Kementerian Pendidikan Korea Selatan menerima komplain hukum atas pelanggaran HAM terhadap anak-anak sekolah.

Pelanggaran HAM yang dimaksud adalah dengan ‘memaksa’ anak-anak untuk menyantap makanan pedas yang disediakan kantin sekolah.

Komplain ini secara resmi diajukan Political Mamas di tanggal 9 November kemarin.

Baca Juga: Diduga Dihina Henny Rahman, Kecantikan Larissa Chou Justru Dipuji Ririe Fairus: Bidadari

Dan kasus yang awalnya hanya membuat heboh warga Korea Selatan saja ini telah berganti menarik perhatian dunia.

Di dalam laporan komplain yang diajukan, Political Mamas menyebut pemerintah Negeri Ginseng telah sengaja menyajikan makanan pedas di menu kantin sekolah.

Tanpa mempedulikan kategori umur dari setiap sekolah.

Baca Juga: Jadi Tamu Undangan di Acara Resepsi Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan, Baim Wong: Udah Selesai...

Anak berusia lima hingga tujuh tahun yang masih duduk di bangku TK disajikan menu makanan yang sama seperti mereka yang sudah duduk di bangku SD.

Berdasarkan laporan World of Buzz diketahui bahwa di Korea Selatan sudah jadi hal yang lumrah apabila menu makanan yang disediakan kantin sekolah diseragamkan di seluruh tingkatan sekolah.

Tanpa memandang umur seperti yang dikeluhkan oleh organisasi Political Mamas yang mana hal ini membuat anak TK pun disajikan makanan pedas.

Baca Juga: Cara membuat Setiap Zodiak Kesal Menurut Astrologi: Leo Diabaikan, Aries Berdebat

Pedas sendiri bersifat relatif, mungkin bagi anak TK terasa pedas, tetapi bagi anak-anak di kelompok kelas lebih dewasa, mungkin saja tidak.

Akan tetapi tetap saja, para ibu-ibu ini berharap agar menu makanan yang ditawarkan di kantin sekolah bisa lebih beragam dan menyesuaikan umur peserta didik.

“Tidak bisa memakan makanan pedas bukan berarti pilih-pilih makanan. Toleransi yang rendah terhadap rasa pedas bukanlah suatu masalah yang harus diperbaiki,” tegas perwakilan Political Mamas.

Baca Juga: Cara membuat Setiap Zodiak Kesal Menurut Astrologi: Leo Diabaikan, Aries Berdebat

“Memaksa anak-anak untuk menyantap makanan pedas di luar kemauan mereka jelas-jelas merupakan bentuk pelanggaran HAM. Untuk mereka, menyantap makanan pedas sama halnya seperti mereka dipaksa untuk menoleransi rasa sakit,” lanjut Political Mamas.

Saat ini, komplain Political Mamas terhadap Kementerian Pendidikan Korea Selatan sedang ditinjau oleh Badan HAM Korea.

Political Mamas berharap agar komplain yang mereka layangkan ini bisa ditanggapi sesegera mungkin dengan serius oleh pemerintah Korea Selatan.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: World of Buzz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah