Penelitian Terbaru Sebut Harapan Hidup Manusia Berkurang Akibat Covid-19, Terbesar Sejak Perang Dunia 2

- 27 September 2021, 11:30 WIB
Ilustrasi Covid-19. Sebuah penelitian dari Universitas Oxford menuturkan bahwa harapan hidup manusia berkurang besar sejak Perang Dunia kedua.
Ilustrasi Covid-19. Sebuah penelitian dari Universitas Oxford menuturkan bahwa harapan hidup manusia berkurang besar sejak Perang Dunia kedua. /Pixabay

PR TASIKMALAYA – Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Universitas Oxford, Inggris, menyebut bahwa pandemi Covid-19 mengurangi harapan hidup pada tahun 2020.

Bahkan, penelitian itu menyebut harapan hidup manusia selama pandemi Covid-19 berkurang dengan jumlah terbesar sejak Perang Dunia II.

Sementara itu, penelitian yang sama mengatakan bahwa pandemi Covid-19 menyebabkan harapan hidup orang Amerika turun lebih dari dua tahun.

Baca Juga: Satu Suara dengan 3 Negara Soal Taliban, Rusia: Prioritasnya Memastikan Janji Mereka Ditepati

Harapan hidup turun lebih dari enam bulan dibandingkan dengan 2019 di 22 dari 29 negara yang dianalisis dalam penelitian ini, yang membentang di Eropa, Amerika Serikat, dan Chili.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Reuters, ada pengurangan harapan hidup di 27 dari 29 negara secara keseluruhan.

Universitas Oxford mengatakan sebagian besar pengurangan harapan hidup di berbagai negara dapat dikaitkan dengan kematian resmi Covid-19.

Baca Juga: Bantah Lakukan Pemadaman Internet, Junta Militer Myanmar Salahkan Pengunjuk Rasa

Ada hampir 5 juta kematian yang dilaporkan disebabkan oleh virus Corona baru sejauh ini.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x