Jika Pangeran Charles Jadi Raja Inggris, Pengamat Nilai Kerajaan Hanya Akan Berisi 4 Orang Saja

- 3 September 2021, 06:17 WIB
Apabila Pangeran Charles naik takhta dan resmi menjadi Raja, Kerajaan Inggris diprediksi hanya akan diisi oleh empat orang saja.
Apabila Pangeran Charles naik takhta dan resmi menjadi Raja, Kerajaan Inggris diprediksi hanya akan diisi oleh empat orang saja. /REUTERS

Baca Juga: Coki Pardede Ditangkap Polisi Akibat Kasus Narkoba, Timbul Istilah Drugs Joke, Apa Itu?

Akan tetapi berbeda dari nasib Pangeran Harry yang sepertinya tidak disukai oleh Pangeran Charles, Putri Anne bakalan menyingkir karena memang memiliki urusannya sendiri.

Pangeran Edward yang merupakan adik paling bungsu dari Pangeran Charles juga bakalan menyingkir dengan sendirinya karena urusan pribadinya.

Terakhir, sorotan akan jatuh ke keluarga Pangeran Andrew.

Baca Juga: Tak Terima Mulan Jameela Terus-terusan Jadi Bahan Gibah, Ahmad Dhani Sentil Keburukan Maia Estianty

Menurut Hugo Vickers, kedua putri Pangeran Andrew yaitu Putri Beatrice dan Eugenie yang di matanya berperilaku sangat baik, bakalan terpaksa harus disingkirkan gegara sosok ayah mereka.

Seperti diketahui, saat ini Pangeran Andrew sedang berhadapan dengan kasus pemerkosaan lantaran pernah berteman dengan mantan ahli finansial Amerika Serikat, Jeffrey Epstein yang sebelum meninggal dunia terbukti merupakan pelaku sex trafficking.

Meski omongan soal Kerajaan Inggris yang berakhir dengan empat orang saja setelah Pangeran Charles jadi Raja Inggris ini cuma sekedar prediksi saja tetapi Hugo Vickers meyakini hal ini bakalan benar-benar terjadi.

Baca Juga: Telah Terawang Banyak Artis, Kini Denny Darko Justru Akui Tidak Bisa Meramal: Sebenarnya…

Sebab Pangeran Charles memiliki pandangan yang jauh berbeda dari mendiang ayahnya, Pangeran Philip.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Express


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah