Balas Roket Hamas, Israel Kembali Lakukan Serangan Udara ke Wilayah Palestina

- 11 Mei 2021, 16:10 WIB
Ilustrasi - Balas Roket Hamas, Israel Kembali Lakukan Serangan Udara ke Wilayah Palestina.
Ilustrasi - Balas Roket Hamas, Israel Kembali Lakukan Serangan Udara ke Wilayah Palestina. /Reuters/

Menanggapi hal tersebut, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-bangsa langsung mengadakan pertemuan mendadak setelah pemimpin negara di berbagai penjuru dunia mendesak dihentikannya ketegangan di Yerussalem itu.

“Ada ratusan orang yang terluka karena kerusuhan itu, dan sekitar lima puluh orang di antaranya dilarikan ke rumah sakit,” kata pihak Bulan Sabit Merah Palestina (Red Crescent Palestinian).

Baca Juga: Ditelepon 100 Kali Sehari, Sehun EXO Beri Peringatan untuk Para Sasaeng!

Orang yang terluka dievakuasi menggunakan ambulans yang berada di luar kompleks situs suci ketiga milik umat Islam terletak di Yerussalem Timur tersebut.

Kekerasan meletup menjelang peringatan tahunan untuk memperingati pengambilalihan Yerussalem oleh Israel di Perang Enam Hari pada tahun 1967.

Peringatan itu dikenal sebagai Hari Yerussalem di negeri kaum Yahudi tersebut.

Baca Juga: Akui Pernah Ribut Besar dengan Irish Bella di Awal Pernikahan, Ammar Zoni: Ini Belum Pernah Diceritain

Sebelumnya, pada Jumat malam waktu setempat, lebih dari 200 orang terluka saat terjadi bentrokan antara kepolisian Israel dan orang Palestina di lapangan terbuka.

Hal itu terjadi ketika sekitar 10.000 kaum muslim sedang melaksanakan doa terakhir di hari Jumat bulan Ramadhan 1442 Hijriah.

Satu hari setelahnya, Sabtu, kembali terjadi bentrokan di Yerussalem Timur yang menyebabkan sekitar 100 orang terluka, merujuk kepada informasi dari Bulan Sabit Merah Palestina.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x