Pangeran William dan Kate Middleton Lakukan Boikot, Buntut Panjang Tuntutan Ratu Elizabeth

25 November 2021, 05:15 WIB
Pangeran William dan Kate Middleton boikot terkait dengan tayangan natal pasca tuntutan Ratu Elizabeth II. //Reuters

PR TASIKMALAYA – Pangeran William dan Kate Middleton membuktikan ancaman kerajaan Inggris memboikot stasiun TV setelah tuntutan dilayangkan Ratu Elizabeth II.

Aksi Pangeran William dan Kate Middleton sesuai dengan ancaman protes keluarga kerajaan pasca penayangan film dokumenter The Princes and The Press.

Pangeran William dan Kate Middleton sepakat melarang stasiun TV yang sebelumnya memenangkan hak siar konser lagu Natal.

Kemarahan Pangeran William dan Kate Middleton belum surut setelah Ratu Elizabeth II mengajukan tuntutan resmi atas isi konten film dokumenter.

Baca Juga: Waspada Pencurian Data Lewat Fitur 'Add Yours', Kenali Modus dan Cara Menghindarinya

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari The Sun, setelah memboikot stasiun TV yang memenangkan hak siar sebelumnya, kerajaan Inggris memilih ITV untuk menayangkan acara amal Duchess di Westminster Abbey.

Media pun memahami bila Duchess bisa membuat bangga Wills saat memandu acara amal dan menayangkannya kepada para penonton.

Pada acara amal nanti, bukan hanya Kate dan William saja yang hadir, anak-anak mereka Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis juga akan hadir.

Baca Juga: 7 Musisi Diprediksi Menang Grammy Award 2022, di Antaranya BTS dan Taylor Swift!

Tak pelak acara amal nanti menjanjikan tontonan yang menarik dan sempurna bagi masyarakat.

Sejalan dengan Ratu Elizabeth, Kate dan Pangeran William memilih untuk tidak berurusan dengan Beebe.

Sebelumnya Ratu Elizabeth, Pangeran Charles, dan Pangeran William mensomasi stasiun TV atas dua bagian film dokumenter The Princes and The Press.

Baca Juga: Konflik Hak Asuh Gala, Keluarga Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Saling Tuding

Film Dokumenter tersebut menyebutkan bila William mengarahkan pers untuk membuat pernyataan media atas Pangeran Harry dan istrinya Meghan Markle.

William sendiri belum melihat isi film dokumenter bagian pertama hingga Senin, 23 November 2021 waktu setempat.

Pasalnya calon pemangku takhta Inggris itu sedang memberikan penghargaan the environmental Tusk Awards di South Bank London.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton 'Melancholia' Episode 5: Ji Yoon Soo dan Baek Seung Yoo Dicurigai Punya Hubungan

Salah seorang narasumber dari stasiun TV yang bermasalah dengan pihak kerajaan mengatakan penayangan yang diambil alih ITV merupakan bentuk nyata kudeta.

“Ini adalah kudeta nyata untuk ITV. Ini adalah format baru,”ucapnya.

Pasalnya selama ini para bangsawan belum pernah menyelenggarakan konser natal yang disiarkan televisi.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Temui Mahasiswa yang Sempat Mengecamnya: Saya Anggota DPR yang Kerja

Bahkan keputusan membiarkan Duchess memimpin sebuah acara, sudah pasti merupakan sebuah keputusan besar.

Sebelumnya stasiun TV yang sedang diboikot kerajaan merupakan pemegang hak siar esklusif untuk acara royal family.

“Sekarang sepertinya mereka akan bekerja lebih banyak dengan ITV di masa depan,” tutupnya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: The Sun

Tags

Terkini

Terpopuler