5 Tanda Pasangan Diam-diam Selingkuh, Salah Satunya Mendadak Lebih Perhatian

- 26 Mei 2022, 11:13 WIB
Simak lima tanda pasangan diam-diam selingkuh, salah satunya mendadak lebih perhatian kepada pasangan.*
Simak lima tanda pasangan diam-diam selingkuh, salah satunya mendadak lebih perhatian kepada pasangan.* /Pixabay/Tumisu/

PR TASIKMALAYA – Apakah Anda akhir-akhir punya perasaan atau curiga jika pasangan diam-diam selingkuh?

Apakah Anda tiba-tiba mendapat selentingan kabar jika pasangan diam-diam punya selingkuhan?

Ditambah lagi kabar pasangan Anda yang diam-diam selingkuh itu, datang dari teman-teman dekat, kerabat, atau bahkan keluarga?

Namun tidak perlu khawatir, dalam artikel ini kami akan membocorkan lima tanda-tanda pasangan Anda diam-diam melakukan perselingkuhan.

Baca Juga: Chris Pratt Akui Jika Dirinya Merasa Senang Bekerja Sama dengan Chris Hemsworth di Thor: Love and Thunder

Seperti yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Fabiosa, berikut lima tanda-tanda pasangan diam-diam selingkuh.

1. Tidak lepas dari handphone

Memang benar, saat ini kita sangat sulit lepas dari handphone.

Semua aktivitas kita sehari-hari, terekam dengan baik di dalamnya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Hewan Kucing atau Burung pada Gambar Teka-teki Ini? Hanya si Jeli yang Tahu

Namun apa jadinya jika pasangan mulai aneh dengan menunjukkan beberapa sikap yang tidak biasanya.

Misalnya pasangan tiba-tiba menelepon secara sembunyi-sembunyi hingga marah jika Anda tanpa sengaja menyentuh handphone miliknya.

Namun jika ini terjadi, jangan langsung menyimpulkan bahwa pasangan Anda selingkuh.

Anda juga tetap harus memperhatikan ciri-ciri lainnya, karena bisa saja ini dia lakukan karena ada urusan kantor atau bisnis.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Posisi Tidur Ini Akan Ungkap Karakter Dirimu, Ada yang Sensitif dan Pemalu

2. Berubah

Pernahkan Anda memerhatikan bahwa akhir-akhir ini mengapa dia penampilannya berubah dari biasanya.

Dia jadi lebih sering perawatan dan atau lebih peka terhadap penampilannya.

Ingat, seorang pria adalah penakluk. Oleh karena itu, jika ini terjadi ada kemungkinan dia sedang berusaha menarik perhatian orang lain agar terkesan kepadanya.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1050: Kekalahan Kaido Semakin Jelas, Bagaimana dengan Masa Depan Wano?

3. Jarang ada di rumah

Jika dia punya pacar baru, tentu mendadak pasangan lebih suka menghabiskan waktu di luar dibandingkan di rumah.

Apabila hal ini terjadi, coba selidiki apakah ini terjadi karena dia ada perjalanan bisnis atau tuntutan kantor?

Namun apabila setelah diselidiki ternyata itu tidak berkaitan dengan bisnis atau kantor, Anda harus mulai curiga ada yang sedang disembunyikan.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Temukan '2022' dalam 10 Detik? Jika Berhasil, Kamu Memang Cerdas!

4. Dia tidak puas dengan Anda

Apakah pasangan mulai cerewet seperti berkomentar terkait penampilan Anda?

Mungkin saja ini terjadi karena dia memiliki standar kecantikan yang baru, sehingga dia cenderung suka membanding-bandingkan Anda dengan wanita lain.

Atau hal lainnya, ketika dia mendadak dingin saat bersama dengan Anda. Wah jika ini terjadi, dirimu harus mulai waspada dan segera menyelidikinya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Seberapa Baik Diri Anda jika Dilihat dari Gambar Pisang atau Anjing Ini?

5. Mendadak lebih perhatian

Mendadak Anda merasa bahwa pasangan tiba-tiba sangat perhatian.

Faktanya, kebanyakan pria sebenarnya merasa bersalah atas perselingkuhan yang dia lakukan.

Oleh karena itu, untuk menutupi kesalahannya dia mencoba ‘membayarnya’ dengan memberikan perhatian yang berlebihan kepada pasangannya.

Baca Juga: Mengenal Vecna, Monster di Stranger Things Season 4

Coba perhatikan, apakah akhir-akhir ini dia menghujani Anda dengan pujian atau bahkan hadiah mahal?

Jika ini terjadi, Anda harus mulai waspada dan segera menyelidikinya.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Fabiosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah