Apakah Golongan Darah Menentukan Kepribadian Seseorang? Simak Faktanya di Sini

- 25 Januari 2022, 10:24 WIB
Ilustrasi - Simak berikut ini penjelasan perihal golongan darah yang disebut-sebut ada hubungannya dengan karakter seseorang.
Ilustrasi - Simak berikut ini penjelasan perihal golongan darah yang disebut-sebut ada hubungannya dengan karakter seseorang. /PIXABAY/RoyalAnwar

PR TASIKMALAYA – Keyakinan tentang golongan darah yang berhubungan dengan karakter seseorang, bukanlah suatu hal yang baru.

Dalam budaya Jepang, golongan darah bahkan telah lama digunakan sebagai dasar untuk melakukan perjodohan dan prediksi lainnya.

Kemudian pada tahun 1920an, seorang psikolog yang bernama Tokeji Furukawa sedang melakukan penelitian tentang kaitan golongan darah dan kepribadian seseorang.

Untuk penelitiannya, Furukawa meminta subjeknya untuk menilai kepribadian dengan golongan darah.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Tahun Baru Cina atau Imlek, Berikut Cara Menggunakannya

Berdasarkan penelitiannya tersebut, Furukawa menemukan jawaban bahwa memang ada hubungannya antara golongan darah dengan kepribadian seseorang.

Seperti yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Healthline, penelitian Furukawa dilakukan dalam lingkup yang kecil.

Furukawa melakukan penelitian dengan melibatkan 188 orang usia dewasa (27 hingga 70 tahun) dan 425 subjek yang berusia muda (16 hingga 21 tahun).

Penelitian Furukawa menggunakan teori kepribadian yang pertama kali diterapkan oleh Hippocrates yang merupakan dokter dari Yunani.

Baca Juga: Bagaimana Gyutaro dan Daki Dikalahkan? Ini Dia Jawabannya yang Mengacu pada Manga Kimetsu no Yaiba

Teori tersebut membagi kepribadian menjadi empat kelompok yaitu optimis, apatis, mudah tersinggung, dan melankolik.

Kemudian, melalui penelitiannya tersebut Furukawa menemukan jawaban bahwa ternyata:

Orang dengan golongan darah O adalah orang yang apatis (santai/damai). 

Orang dengan golongan darah A adalah melankolis (mandiri, pemikir mendalam). 

Baca Juga: Ulang Tahun Hari Ini, Lucas NCT Rajai Trending 3 Teratas Twitter Meski Tersandung Skandal

Orang dengan golongan darah B adalah orang yang optimis (suka bergaul dan aktif secara sosial). 

Akan tetapi, hasil penelitian Furukawa dapat digoyahkan, namun apa yang diteliti Furukawa terlanjur kuat dalam imajinasi budaya Jepang dan Korea Selatan.

Furukawa kemudian meninggal tahun 1940, dan setelah 13 tahun kematiannya, ‘katsuek gata’ diterbitkan.

Kemudian pada tahun 1970, seorang jurnalis Jepang bernama Masahiko Nomi.

Baca Juga: Ibrahimovic ke Kylian Mbappe: Jika Jadi Anda, Saya Akan Pergi ke Real Madrid

Naomi kemudian menerbitkan buku dengan judul ‘Memahami Afinitas berdasarkan Golongan Darah’.

Tak disangka, buku yang ditulis oleh Nomi menyatakan bahwa seperempat dari perilaku dan kepribadian.

Nomi kemudian menerbitkan lebih banyak buku yang berisi saran dan prediksi hidup berdasarkan golongan darah.

Lantas apakah golongan darah benar-benar memengaruhi kepribadian seseorang?

Baca Juga: Ramalan Shio Kuda, Kambing, dan Monyet Hari Ini, 25 Januari 2022: Waspadai Penipu yang Berbicara Lancar

Hingga saat ini, belum ada bukti ilmiah yang menyatakan bahwa golongan darah sepenuhnya memengaruhi kepribadian seseorang.

Golongan darah tentu sangat berkaitan dengan kondisi kesehatan seseorang.

Bahkan di dunia kesehatan, dikenal juga dengan diet berdasarkan golongan darah.

Namun hingga saat ini, tidak ada penelitian yang menemukan korelasi antara golongan darah dan kepribadian seseorang dalam studi kasus yang cakupannya lebih besar.

Baca Juga: Chafidz Yusuf Pamit dari PBSI, Terdepak Meski Sukses Antar Greysia-Apriyani Juara Olimpiade Tokyo?

Sebagaimana yang diketahui, penelitian yang dilakukan oleh Furukawa dilakukan dalam lingkup yang kecil.

Oleh karena itu, penelitian Furukawa secara ilmiah belum bisa dikatakan sebagai suatu hasil yang mutlak tak terbantahkan.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah