Resep Tahu Telur Sedep Marem ala Rudy Choirudin Makanan Sehat Kaya Protein

11 Juni 2024, 08:00 WIB
Resep Tahu Telur Sedep Marem ala Rudy Choirudin. /Tangkap layar YouTube Simple Rudy TV

PR TASIKMALAYA - Berikut ini resep makanan rumahan dengan perpaduan protein hewani dan nabati menjadi tahu telur sedep marem ala Rudy Choirudin.

Bumbu kacang pedas dan gurih diguyurkan ke atas tahu telur membuat perpaduan citarasa pas resep makanan ala racikan Rudy Choirudin.

Selain sebagai teman menyantap nasi hangat resep tahu telur sedep marem juga bisa dimakan tanpa nasi dengan tambahan kerupuk juga sambal.

Resep tahu telur sedep marem juga bisa disajikan sebagai hidangan saat kumpul bersama teman maupun keluarga tercinta.

Baca Juga: Penjelasan Analisis Soal Ridwan Kamil Diprediksi Menang di Pilkada Jabar

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Simple Rudy TV, berikut resep Tahu Telur Sedep Marem di antaranya.

Tahu Telur Sedep Marem

Bahan 1 :

- 500 gram Tahu
- 1 saset Bumbu Marinasi
- 4 sendok makan Air
- [300 ml minyak goreng]

Bahan 2 :

- 6 butir Telur
- 1 sendok teh Garam
- 1 sendok teh Merica Bubuk
- 2 siung Bawang Putih Halus

Baca Juga: Siapa Saja yang Bisa Mendapatkan Manfaat dari Suplemen Vitamin D? Cek di Sini Menurut Para Ahli

Bahan 3 :

- 100 gram Kacang Goreng
- 1 sendok makan Petis Udang
- 3 siung Bawang Putih
- 1 sendok makan Keripik Bawang Putih
- 1 sendok makan Bawang Goreng
- 2 sendok makan Kecap Manis
- 1 sendok makan Gula Merah Serut
- 1 sendok teh Gula Pasir
- 1 sendok teh Garam
- 2 sendok teh Cabe Bubuk (setara dengan 4 buah cabe merah segar)
- 200 ml Air Panas

Bahan 4 :

- 100 gram Selada [potong 3 bagian
- 150 gram Taoge, diseduh
- 1 buah Timun [dicacah]
- 1 sendok makan Irisan Seledri
- 2 sendok makan Bawang Goreng

Baca Juga: Indah dan Mudah Didaki, Ini 5 Gunung yang Cocok untuk Pendaki Pemula

Cara membuat:

1. Marinade tahu dengan Bumbu Marinasi dan air.

2. Goreng dengan api sedang hingga tahu setengah matang.

3. Campur bahan 2 (telur, garam, Merica Bubuk, bawang putih halus), kocok hingga tercampur rata.

4. Masukkan Tahu Goreng Marinasi, aduk rata kembali.

Baca Juga: Usai Jadi CEO Selama 5 Tahun, Kang Daniel Akhiri Perjalanannya dengan KONNECT Entertainment

5. Panaskan minyak. Goreng tahu yang tercampur dengan telur hingga ½ bagiannya matang. Tiriskan. Ulangi untuk sisa bahan.

6. Ambil piring, letakkan selada, tahu telur, dan tauge.

7. Blender semua bahan 3 (kacang goreng, petis udang, bawang putih, kripik bawang putih, bawang goreng, kecap manis, gula merah serut, gula pasir, garam, Cabe Bubuk, dan air panas) hingga halus sambal.

8. Hidangkan tahu telur sedep marem dengan pelengkapnya (seledri, timun, dan bawang goreng)

Itulah resep tahu telur sedap marem ala Rudy Choirudin menjadi hidangan favorit keluarga. Selamat mencoba.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Tags

Terkini

Terpopuler