5 Keuntungan Menikah dengan Orang Ekstrovert Bagi Orang Introvert

28 Desember 2022, 18:09 WIB
Berikut lima keuntungan menikah dengan orang ekstrovert bagi seorang introvert, salah satunya membantu membuka pikiran.* /Darya Sannikova/Pexels/

PR TASIKMALAYA - Bagi orang introvert, menikah dengan orang ekstrovert merupakan hal yang luar biasa.

Apabila menikah dengan orang ekstrovert, maka orang introvert mungkin akan saling menutupi kekurangan bersama pasangannya.

Selain itu, orang introvert juga akan saling berbagi dalam membina rumah tangga bersama orang ekstrovert.

Bahkan, orang introvert juga mampu memberikan stimulasi sosial kepada orang ekstrovert secara alami.

Baca Juga: Link Nonton The Glory yang Tayang Sebentar Lagi! Disertai Penjelasan Karakter

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Introvert Dear pada 6 Desember 2022, berikut lima keuntungan menikah dengan orang ekstrovert bagi orang introvert.

1. Bantu buka pikiran

Sering bersosialisasi dapat menyebabkan semangat orang introvert mengalami kemerosotan.

Introspeksi merupakan cara ampuh untuk belajar lebih banyak tentang diri sendiri dan dunia secara keseluruhan.

Baca Juga: Tes IQ: Waktunya Hanya 30 Detik, Si Teliti Pasti Bisa Lihat Sapi Kembar di Peternakan Ini

Dengan menikahi orang ekstrovert akan membantu Anda membuka pikiran untuk menjaga mental agar tidak sering menghabiskan waktu sendirian.

2. Inspirasi untuk hadapi yang hal mungkin dihindari

Mencoba hal baru sering menjadi hal yang menakutkan bagi orang introvert ketika berkencan dengan orang ekstrovert.

Perlu diketahui bahwa memahami kebutuhan pasangan merupakan aspek penting dalam suatu hubungan.

Baca Juga: Stabilkan Gula Darah Anda dengan 5 Cara Berikut Ini!

Mungkin tidak sedikit orang introvert yang memiliki pengalaman trauma dalam melakukan hal itu bersama pasangan.

3. Kalender sosial dipesan dengan baik

Orang ekstrovert biasanya akan membuat rencana dari jauh hari untuk memastikan dalam meluangkan waktu bersama keluarga maupun teman.

Apabila Anda menikah dengan orang ekstrovert, maka Anda akan memasuki lingkaran sosial pasangan Anda.

Baca Juga: Tes IQ: Temukan Hyena dalam 13 Detik! Jika Bisa, Kamu Pasti Orang Jenius

4. Lindungi baterai sosial

Meskipun ada batasan tertentu, namun mau tidak mau orang introvert berhak untuk bersosialiasi kepada siapa saja.

Misalkan, ada acara ulang tahun yang berbenturan dengan jadwal kerja sehingga akan memaksa mereka untuk bersosialisasi.

Ada kemungkinan baterai sosial Anda akan berada di titik terendah apabila bersosialisasi telah melebihi batas.

Baca Juga: Jam Berapa Imperfect The Series Season 2 Episode 11 Tayang Sore ini?

Jadi, dengan menikahi orang ekstrovert, baterai sosial Anda akan terlindungi selama bersosialisasi.

5. Memiliki pendamping spontan

Orang ekstrovert biasanya sangat senang dalam melakukan perjalanan kemana saja tanpa merasa khawatir.

Dengan menikahi orang ekstrovert, Anda akan memiliki pendamping yang siap menemani perjalanan Anda secara spontan.

Baca Juga: Kabupaten Sukabumi Dilanda Banjir, Masyarakat Waspada Cuaca Ekstrem

Selain itu, orang ekstrovert juga akan menemani Anda untuk bepergian ke tempat yang Anda inginkan.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Introvert Dear

Tags

Terkini

Terpopuler