Pilih Minta Tolong Kpopers soal Hutan Papua, Arie Kriting: Lebih Punya Nyali Bersuara

- 13 November 2020, 13:53 WIB
Komedian Satriaddin Maharinga Djongki alias Arie Kriting.*
Komedian Satriaddin Maharinga Djongki alias Arie Kriting.* //Instagram @arie_kriting

PR TASIKMALAYA - Komedian Arie Kriting ikut bersuara usai munculnya video investigasi pembakaran hutan Papua.

Dari video penelusuran tersebut, diduga ada salah satu perusahaan asal Korea Selatan yang sengaja membakar hutan Papua.

Diketahui, tujuan dari disengajanya pembakaran hutan Papua tersebut disinyalir sebagai jalan untuk membuka lahan perkebunan sawit.

Baca Juga: JFlow Colek Billy Mambrasar soal Hutan Papua, Arie Kriting: Mending Minta Tolong Anak K-Pop

Menggapi masyarakat Papua yang terancam kehilangan hutan, Arie menjadi salah satu artis sekaligus influencer yang menaikkan tagar #SavePapuaForest.

Komedian bernama asli Satriaddin Maharinga Djongki itu pun lantas meminta bantuan kepada para pecinta K-pop atau Kpopers untuk ikut bersuara.

"Coba tolong ade-ade kesayangan pencipta K-Pop, hal macam begini jadi perhatian sebentar. Perusahaan Korea datang bakar hutan, lalu menuduh masyarakat setempat yang bakar karena cari tikus tanah. Apa iya seperti itu?,” tulis akun twitter @Arie_Kriting pada 12 November 2020.

Baca Juga: Dituding Tunda Penyaluran Subsidi Gaji Termin II, Menaker Ida Fauziyah Buka Suara

Cuitan Arie itu pun mendapatakan tanggapan dari pencipta lagu sekaligus rapper Joshua Matulessy atau akrab dikenal JFlow.

Dalam akun Twitter pribadinya, JFlow mencolek Staf Khusus Presiden, Gracia Josaphat Jobel Mambrasar atau yang lebih dikenal Billy Mambrasar yang juga merupakan pegiat asal Serui, Papua.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @Arie_Kriting


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x