Sukses Perankan Karakter Seo In Ho dalam Drakor Doctor Cha, Begini Tanggapan dari Kim Byung Chul

- 5 Juni 2023, 22:00 WIB
Kim Byung Chul dalam drakor Doctor Cha.
Kim Byung Chul dalam drakor Doctor Cha. /Soompi

Tujuannya adalah untuk menciptakan karakter yang hidup dan tidak terlalu sederhana, sehingga dapat mempertahankan daya tariknya di mata penonton dan terasa lebih realistis.

Ia yakin bahwa dengan pola pikir tersebut, maka dapat menciptakan dampak yang lebih besar dalam perannya.

Meskipun Kim Byung Chul sendiri masih lajang, ia telah memerankan banyak karakter ayah dalam peran-perannya.

Dalam "Doctor Cha", ia berperan sebagai suami dan ayah dari dua anak. Tentang peran ini, dia mengungkapkan bahwa hal itu sangat menantang baginya.

Baca Juga: Kurang dari 1 Jam, Tiket Indonesia vs Argentina Ludes Terjual

"Ini adalah sesuatu yang menantang dan memberatkan, tetapi karena saya telah menerima banyak tawaran peran seperti itu, saya ingin menghadapinya dengan baik, dengan cara apa pun yang memungkinkan," ungkap Kim Byung Chul.

"Saya mencoba mengisi kurangnya pengalaman melalui cerita tidak langsung, anekdot pribadi, atau imajinasi," lanjutnya.

Usaha Kim Byung Chul membuahkan hasil, dan drakor Doctor Cha meraih pengakuan sebagai drama dengan rating tertinggi di tahun 2023 hingga akhir penayangannya.

Kim Byung Chul menyampaikan rasa terima kasihnya, kepada para penonton setia drakor Doctor Cha yang menonton hingga akhir.

Baca Juga: Link Nonton Drama Delightfully Deceitful Episode 3 Sub Indo: Ro Um Kembali Menyamar untuk Balas Dendam

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x