Ada Island 2 hingga Taxi Driver 2, Inilah 8 Judul Drakor yang Akan Tayang Februari 2023!

- 30 Januari 2023, 08:28 WIB
 Still cuts drama Korea Island.
Still cuts drama Korea Island. //Instagram/@tving.official

PR TASIKMALAYA - Tidak terasa bulan Januari 2023 akan segera berlalu dan akan segera menyongsong bulan Februari 2023. Menuju penantian, terdapat sejumlah drakor yang akan segera ditayangkan.

Beragam drakor yang akan ditayangkan pada Februari 2023 nanti tidak hanya sekadar menghibur para penonton. Tayangan tersebut juga akan menyisipkan nilai penting sebagai pelajaran hidup. 

Sejumlah drakor yang ditayangkan pada Februari 2023 nanti akan hadir dalam berbagai genre. Beragam genre dalam drakor tersebut seperti drama romantis, aksi, hingga fantasi.

Para penonton mungkin sudah tidak sabar untuk menantikan kehadiran drakor terbaru yang akan ditayangkan pada Februari 2023 nanti. Artinya, mereka perlu membuat jadwal khusus untuk menyaksikan tayangan tersebut.

Baca Juga: 17 Film Netflix untuk Menemani Kamu di Hari Valentine, Ada To All The Boys I’ve Loved Before

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Korea Boo pada 26 Januari 2023, berikut delapan judul drakor yang akan tayang pada Februari 2023 mendatang.

1. Big Bet 2

Drakor ‘Big Bet 2’ akan segera ditayangkan perdana pada Rabu, 15 Februari 2023 mendatang. Drakor ini akan melanjutkan kisah yang pernah ditayangkan pada musim sebelumnya.

Menjelang pemutaran, para penonton mungkin sudah tidak sabar untuk menyaksikan penampilan Cha Mu Sik. Untuk musim ini, ia berperan sebagai tersangka atas kasus pembunuhan. Selain itu, ia juga telah terjun ke dunia perjudian yang kumuh.

Baca Juga: Tes IQ: Setelah Melihat Ibu Berbelanja, Kamu Melihat 3 Perbedaannya Juga Tidak? Coba Jeli dalam Mencari 

2. Call It Love 

Drakor ‘Call It Love’ akan segera ditayangkan perdana pada Rabu, 22 Februari 2023 mendatang. Drakor ini akan membahas kehidupan romansa yang tidak direncanakan. 

Drakor ini dibintangi oleh Lee Sung Kyung dan Kim Young Kwang. Drakor ini mengisahkan nasib sial sang wanita atas kematian ayahnya dan diusir oleh majikan dari rumahnya.

Lantaran hal itu, wanita tersebut berniat untuk balas dendam dengan mendekati putra sang majikan. Naas, ia dan putra sang majikan itu justru mulai saling jatuh cinta sehingga niatnya terpaksa diurungkan.

Baca Juga: Waspada! 3 Zodiak Ini Sangat Rentan Depresi hingga Cenderung Punya Gangguan Kesehatan Mental

3. Doctor Cha Jung Sook

Drakor ‘Doctor Cha Jung Sook’ sempat direncanakan akan segera ditayangkan perdana pada 2022 kemarin. Namun, rencana tersebut harus diundur hingga Februari 2023 mendatang.

Drakor ini mengisahkan ibu rumah tangga yang memutuskan untuk kembali berkarier sebagai dokter. Di balik keputusannya, sang suami yang juga seorang dokter tengah berupaya untuk menyembunyikan perselingkuhannya.

Baca Juga: 15 Makanan Terbaik untuk Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Ada Dark Chocolate, Brokoli hingga Teh Hijau

4. Island 2

Drakor ‘Island 2’ akan segera ditayangkan perdana pada Jumat, 24 Februari 2022 mendatang. Drakor ini akan melanjutkan kisah dari tayangan yang pernah ditayangkan pada musim sebelumnya.

Drakor ini dibintangi oleh bintang ternama seperti Lee Da Hae, Kim Nam Il, serta Cha Eunwoo. Drakor ini akan berfokus petualangan karakter utama dalam melawan kejahatan dan menyelamatkan dunia dari kejahatan.

Baca Juga: Akan Berlanjut pada Musim Kedua, Inilah Fakta Menarik tentang Drakor The Glory

5. Love to Hate You

Drakor ‘Love to Hate You’ akan segera ditayangkan perdana pada Jumat, 10 Februari 2023 mendatang. Drakor roman klasik ini dibintangi oleh Kim Ok Vin dan Yoo Teo.

Drakor ini mengisahkan nasib pengacara yang sangat membenci dengan pria. Sementara itu, ada sang aktor yang mengaku sangat tidak percaya dengan wanita. Namun suatu ketika, mereka tidak sengaja bertemu dan terpaksa untuk berkencan.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton One Piece Episode 1049: Luffy dan Momonosuke Tiba di Onigashima! 

6. Our Blooming Youth

Drakor ‘Our Blooming Youth’ akan segera ditayangkan perdana pada Senin, 6 Februari 2023 mendatang. Drakor ini dibintangi oleh Park Hyung Sik dan Jeon So Nee.

Drakor ini mengisahkan putra mahkota yang tengah jatuh cinta kepada wanita yang berwawasan luas. Kala itu, wanita tersebut sempat dijebak atas kasus pembunuhan dan dituduh sebagai pelaku.

Baca Juga: Nonton The Last of Us Episode 3 Sub Indo, Lengkap dengan Spoiler!

7. Taxi Driver 2

Drakor ‘Taxi Driver 2’ merupakan kelanjutan cerita dari musim sebelumnya dan bersumber dari webtoon.

Drakor musim ini akan segera ditayangkan perdana pada Jumat, 17 Februari 2023 mendatang.

Taxi Driver akan melanjutkan perjuangan agensi Rainbow Taxi untuk membalas dendam demi memperjuangkan keadilan.

Baca Juga: Noah Schnapp Ungkap Akan Memulai Syuting 'Stranger Things' Season 5 di Bulan Mei 2023, Lantas Kapan Dirilis?

8. The Heavenly Idol

Drakor ‘The Heavenly Idol’ akan segera ditayangkan perdana pada Rabu, 15 Februari 2023 mendatang. Drakor fantasi ini akan menghadirkan Kim Min Gue yang pernah membintangi drakor ‘Business Proposal’. 

Bersumber dari webtoon, drakor ini mengisahkan nasib sang pendeta ketika terjebak dalam tubuh sang idola K-Pop. Tayangan drakor ini akan membuat para penonton penasaran dengan alurnya.*** 

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x