Dapat Serangan Warganet, Empat Pernyataan Kontroversial Anji Sikapi Soal Virus Corona

- 20 Juli 2020, 19:30 WIB
Penyanyi Anji Manji saat bertemu Presiden Jokowi (Joko Widodo) di Istana Negara.
Penyanyi Anji Manji saat bertemu Presiden Jokowi (Joko Widodo) di Istana Negara. /- Foto: Instagram @duniamanji

PR TASIKMALAYA - Musisi Anji kini tengah menjadi sorotan warganet usai beberapa pernyataannya dianggap kontroversial.

Yang paling menyita perhatian adalah pernyataan mantan vokalis Drive tersebut soal komentarnya dalam foto jenazah pasien Covid-19.

Baca Juga: Terlacak di Malaysia, Jokowi Diminta 'Colek' Muhyidin Yassin untuk Pulangkan Djoko Tjandra

1. Foto jenazah pasien Covid-19 milik Joshua Irwandi

Pelantun lagu 'Kekasih Terhebat' tersebut memberikan komentar perihal kejanggalan dalam pengambilan foto viral tersebut.

Anji sempat menyuarakan soal ‘kenapa keluarga orang yang meninggal karena Covid-19 tidak boleh menjenguk, sementara seorang Fotografer boleh’.

Pernyataan Anji pun mendapatkan kecaman dari organisasi Pewarta Foto Indonesia (PFI).

Baca Juga: Dikejutkan dengan Tagihan Air yang Mencapai Rp 26 Juta, Nycta Gina Mengungsi ke Tempat Lain

Anji dianggap telah menghakimi sepihak atas karya milik Joshua Irwandi yang merupakan fotografer National Geographic tersebut.

Namun, Anji pun telah memberikan klarifikasinya soal komentarnya tersebut lewat akun Twitter pribadinya.

"Ini adalah tentang perbedaan sudut pandang. Saya membaca viralnya foto Joshua Irwandi dari banyak akun besar dengan pola caption yang seragam.

Baca Juga: Banyak Pihak Optimis Gibran Menang di Pilkada, Pengamat: Dia Bisa Dikalahkan Oleh Kekecewaan Warga

"Saya bukan mendiskreditkan Joshua atau profesinya, tetapi membahas pola penyebaran fotonya di media sosial," tulis Anji.

2. Jangan menggunakan masker saat olahraga

Anji sempat menuliskan cuitan soal jangan menggunakan masker saat olahraga yang dihakimi warganet bahwa Anji meminta orang tidak menggunakan masker.

"Saya coba sendiri beberapa kali, berjalan/berkegiatan sekitar 4 menit sambil memakai masker. Dan rasanya sangat sulit bernapas.

Baca Juga: Lakukan Pidato Pertama untuk Kampanye Presiden AS, Kanye West Berderai Air Mata Kisahkan Soal Aborsi

"Ada uraian di sebuah aplikasi untuk konsultasi online dengan Dokter, yang saat ini digunakan oleh banyak orang.

"Dalam postingan terbaru di IG, bisa dilihat di akunnya, Kang Bima Arya juga menyebut hal sama seperti saya," tulis Anji.

3. Anji ingin datang ke Wisma Atlet tanpa masker

Pelantun lagu 'Dia' bahkan menyebut jika ia ingin mengunjungi wisma atlet tanpa menggunakan masker dan mendokumentasikan kegiatannya tersebut.

Baca Juga: Merasa Kecewa Gagal Majukan Purnomo di Pilkada, DPC PDI-P: Mau Tidak Mau Saya Harus Menangkan Gibran

"Saya mau kok Mbak ke Wisma Atlet dan melakukan apa yang Mbak bilang. Syaratnya, saya diizinkan membuat dokumentasi terperinci di sana.

"Jika Mbak punya kenalan dan bisa, kabari saya. Via DM, takutnya tidak terbaca. Karena saya agak jarang di Twitter," jawab Anji terhadap tantangan pengguna akun Twitter @agannyi.

4. Soal 'Dimana empatimu?'

Anji mendapatkan permasalahan soal empatinya terhadap tenaga kesehatan dan keluarga pasien Covid-19.

Baca Juga: Terlihat Sedih saat Ceritakan Anaknya, Ibunda Yodi Prabowo: Gelagatnya Aneh, Selalu Mengikuti Saya

"Sejak awal pandemi ini menyerang, saya banyak sekali bersuara untuk menjaga kebersihan, jaga jarak, di rumah aja, juga memakai masker bila perlu. Saya terlibat dalam 4 lagu untuk menyuarakan hal itu," tulis Anji.

Seakan menjawab soal pertanyaan dimana empatinya, Anji pun membagikan soal ia pernah memberikan sumbangan APD baik dibeli sendiri maupun titipan beberapa pihak.

Ia pun menyinggung soal terlibat dalam konser donasi untuk membantu pihak-pihak yang terdampak pandemi.

Baca Juga: Sibuk Dikejar, Djoko Tjandra Malah Terlihat Tunjukkan Diri di Medsos Seakan Remehkan Hukum Indonesia

"Saya juga bersuara ketika ada keriuhan di penutupan sebuah resto cepat saji di Thamrin. Juga di Bandara ketika Pemerintah mulai relaksasi aturan. Semua suara itu tercatat sebagai jejak digital," tulis Anji.

Di akhir klarifikasinya, Anji percaya soal adanya pandemi virus corona, namun ia tidak mengamini soal semengerikan virus tersebut seperti apa yang diberitkan media.

"Dan dalam kegiatan sehari-hari, saya masih melaksanakan protokol kesehatan kok. Karena pada dasarnya saya memang sering memakai masker dan selalu cuci tangan. Sebelum pandemi," tutup Anji.

***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah