Parenting Anaknya Dinilai Bagus, Ria Ricis Sebut Ingin Sekali Bangun Sekolah

- 7 Januari 2023, 10:52 WIB
Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Ria Ricis dan Teuku Ryan. /Instagram @riaricis1795

PR TASIKMALAYA - Parenting atau pengasuhan anak Ria Ricis dinilai bagus oleh salah satu pengguna YouTube.

Karena parenting-nya dinilai bagus, Ria Ricis didoakan pengguna YouTube untuk membuka yayasan sekolah.

Menanggapi hal itu, Ria Ricis menyebut dirinya ingin sekali bangun sekolah.

Ria Ricis juga meminta doa agar cita-citanya itu segera terkabul.

Baca Juga: Alami Palpitasi Jantung, Haechan NCT Absen dari Tur NCT 127 'The Link' di AS dan Amerika Latin

"Semoga Ricis bisa buka yayasan sekolah PAUD sesuai cita-citanya Icis mau jadi guru TK. Cocok banget karena Icis parenting untuk anak-anak bagus," kata pengguna Youtube Marniati 72.

Komentar tersebut ditangkap layar oleh Ria Ricis dan dibagikannya melalui akun Instagram official YouTube-nya @ricisofficial_ytb.

"Disini bisa dilihat bahwa anak bayi jangan terlalu dimanja, karena Icis saya lihat anaknya di tengah matahari tidak pakai topi, jaket, kaos kaki, tapi anaknya sehat tidak masuk angin, malah netizen yang kepo," tulis pengguna Youtube Marniati 72 menambahkan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Tasikmalaya Sabtu, 7 Januari 2023: Cerah Berawan hingga Turun Hujan

Menanggapi hal itu, Ria Ricis pun memberikan tanggapan untuk komentar tersebut.

"Mohon doanya. Bu Icis sedang dalam proses dan ikhtiar pengen banget bangun sekolah. Lagi nabung banget," tulis Ria Ricis.

Sementara itu, di kolom komentar unggahan Instagram-nya, pro dan kontra soal parenting Ria Ricis masih menjadi sorotan.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Cipta Nindita Nusapala, Dibuka Posisi Problem Account Officer

Hal ini bermula dari keputusan Ria Ricis mengajak anaknya, Moana, bermain jetski hingga naik mobil VW.

"Semoga tercapai segala hajatnya Ibu Icis bismillah insyaAllah bisa, semangat!," kata @anisa_mardianti.

"Dulu pernah Oshicis bahas ini, semoga terkabul segera ya Icis berkah rezeki Icis Ryan," kata @iamshirleymsl.

Baca Juga: Tes IQ: BUKAN 1, Tapi 3 Perbedaan Wanita Jepang yang Menari ini Tersembunyi dengan Baik! Yuk Cari

"Kalau kena panas hujan it's okay. Tapi kalau di tengah laut digendong satu tangan itu termasuk bahaya. Bukan manja, tapi ini tentang bahaya dan keselamatan bayi. Bayi umur segitu tidak boleh kena guncangan yang kuat, kita semua masih sama-sama belajar. Alangkah baiknya saling mengingatkan," kata pengguna @ada_kreasiseserahan.***

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah