Penayangan Capai 1,6 Miliar, Lagu Boy With Luv Milik BTS Raih Sertifikat Emas di Prancis

- 27 Desember 2022, 13:35 WIB
Lagu Boy With Luv BTS mendapat sertifikat emas dari Prancis karena berhasil melampaui jumlah penayangan 1,6 miliar penayangan di YouTube.
Lagu Boy With Luv BTS mendapat sertifikat emas dari Prancis karena berhasil melampaui jumlah penayangan 1,6 miliar penayangan di YouTube. /Twitter/@bts_bighit

PR TASIKMALAYA - Lagu "Boy With Luv" milik boy band asal Korea Selatan, BTS dilaporkan telah meraih sertifikat emas di Paris, Prancis.

Prestasi sertifikat emas tersebut diumumkan oleh National Syndicate of Phonographic Publishing

Lagu yang bisa meraih sertifikat emas di Prancis adalah lagu dengan jumlah penayangannya harus mencapai 15 juta.

Sementara, jumlah penayangan lagu "Boy With Luv" di kanal YouTube HYPE LABELS, hingga saat telah mencapai 1,6 miliar, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Soompi. 

Baca Juga: Tes IQ: Bisakah Anda Lingkari 3 Perbedaan Antar Gambar? 30 Detik Waktu si Cerdas Melakukannya

Lagu yang dirilis tahun 2019 ini, merupakan single ketiga yang berhasil raih sertifikat emas setelah "Dynamite" dan "Butter"

Sebelumnya lagu "Dynamite" juga meraih sertifikat  BRIT emas di Inggris Raya.

Sertifikat tersebut diberikan oleh British Phonographic Industry pada 5 Februari 2021.

BTS atau Bangtan Sonyeondan memulai debutnya di tahun 2013 dengan merilis single "No More Dream".

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x