Ustaz Abdul Shomad Berduka Sosok Ini Meninggal: Sering Membawakan Sandal dan Sepatu

- 15 Oktober 2022, 10:11 WIB
Ustaz Abdul Shomad berduka Koh Steven meninggal dunia. Ustaz kondang ini memberikan kesaksian dan beberapa pengalaman saat bersama almarhum semasa hidupnya.
Ustaz Abdul Shomad berduka Koh Steven meninggal dunia. Ustaz kondang ini memberikan kesaksian dan beberapa pengalaman saat bersama almarhum semasa hidupnya. /ANTARA

PR TASIKMALAYA - Ustaz Abdul Shomad menyampaikan kabar duka dari sosok orang yang turut berperan dalam hidupnya. 

Semasa hidupnya, sosok yang meninggal ini, kata Ustaz Abdul Shomad, sering membawakan sandal sepatu miliknya. 

Dalam unggahannya di akun miliknya @ustadzabdulsomad_official, Ustaz Abdul Shomad mengumumkan sosok yang meninggal tersebut adalah Koh Steven, founder Mualaf Center Indonesia. 

Lebih lanjut, Ustaz Abdul Shomad menceritakan bagaimana awal mula dirinya mengenal Koh Steven, seorang mualaf yang dikenalnya dari acara demi acara. 

Baca Juga: Tes IQ: Yakin Punya Mata Elang? Jangan Ngaku-ngaku Kalau Tak Lihat Perbedaan di Gambar Ini

"Beberapa tahun lalu ia datang ke kajianku. Setelah itu ia selalu hadir di banyak tempat," tulis Ustaz kondang ini dalam awalan unggahannya. 

Ustaz Abdul Shomad menyampaikan dirinya tidak tau apa peran Koh Steven di setiap acara yang dihadirinya. 

"Kadang dia bawa motor untuk bonceng aku saat krodit. Kadang dia jadi bodyguard ngawal saat jamaah ramai menuju lokasi acara. Seringkali dia membawakan sandal dan sepatu," tulisnya. 

Ustaz Abdul Shomad menambahkan, dirinya dengan Koh Steven selalu bersama. Mulai dari acara di Jogja beberapa kali. Kemudian di Jakarta dan di Medan beberapa bulan lalu.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Sabtu, 15 Oktober 2022: Trans TV, SCTV, dan NET TV, Ada Film Hell Fest dan Shut In

"Di Lombok, kami buat podcast santai tentang ekonomi keummatan, karena dia fokus di ternak kambing, cafe dan usaha-usaha membangkitkan ekonomi ummat," katanya. 

"Setiap lelang penggalangan dana, dia beli, tapi barang lelang tidak dia ambil. Kuingat waktu di Medan, lelang bros, tidak dia ambil," tambahnya lagi.

Lebih lanjut, Ustaz Abdul Shomad memaparkan, gayanya Koh Steven terbilang cuek, santai, selalu memakai kaos oblong terus. 

Terakhir di Jogja, Koh Steven membawa Ustaz Abdul Shomad untuk peletakan batu pertama untuk masjid dan rumah Qur'an. 

Baca Juga: Spoiler! The Lord of The Rings: Rings of Power Mengungkap Identitas Asli The Stranger

"Ini masjid yang ke sembilan ratus sekian Ustadz", katanya Koh Steven pada Ustaz Abdul Shomad.

"Malam ini, saat tabligh akbar di pulau Buru, Maluku, tiba-tiba Ust Hendri kasi kabar, beliau sudah pergi duluan, untuk selamanya. Wafat di Surabaya," ungkap Ustaz Abdul Somad. 

"Saat acara Hijrah Fest, batal karena dibatalkan, semua dagangan makanan dia beli, dia bagi-bagikan ke hadirin," tulisnya.

Di akhir postingannya, Ustaz Abdul Shomad memberikan kesaksiannya terkait sosok yang begitu berperan dalam hidupnya tersebut. 

Baca Juga: Dikenal dengan Rasanya yang Manis, Inilah 4 Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan

"Aku bersaksi, Koh Steven orang baik. Terakhir beliau WA minta share info jamaah kecelakaan. Tolong bacakan al-Fatihah untuk Koh Steven," kata Ustaz Abdul Shomad.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Instagram @ustadzabdulsomadofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah